Kata-kata Bijak sama bijak/kata-manusia

Kata-kata Bijak 301 s/d 320 dari 4131.

  • Chairil Anwar Sesudah masa mendurhaka pada Kata kita lupa bahwa Kata adalah yang menjalar mengurat, hidup dari masa ke masa, terisi padu dengan penghargaan, Mimpi, Pengharapan, Cinta dan Dendam manusia.
    Chairil Anwar
    Penyair terkemuka dari Indonesia (1922 - 1949)
    - +
    +45
  • Y.B Mangunwijaya Tanah air adalah tempat penindasan diperangi, tempat perang diubah menjadi kedamaian, kira-kira begitu. Tempat kawan manusia diangkat menjadi manusiawi, oleh siapa pun yang ikhlas berkorban. Dan patriotisme masa kini adalah solidaritas dengan yang lemah, yang hina, yang miskin, yang tertindas.
    Y.B Mangunwijaya
    Rohaniwan, budayawan, penulis dari Indonesia (1929 - 1999)
    - +
    +45
  • Plato Tapi hukuman utama yang akan diatur oleh seseorang buruk jika seorang manusia tidak ingin dirinya memegang jabatan dan kekuasaan.
    Sumber: The Republic I
    Plato
    Filsuf dari Yunani (427 SM - 347 SM)
    - +
    +45
  • Helen Keller Tidak ada orang pesimis yang pernah menemukan rahasia dari bintang, atau berlayar ke pulau baru, atau membuka jalan keluar baru bagi jiwa manusia.
    Helen Keller
    Penulis dari Amerika Serikat (1880 - 1968)
    - +
    +45
  • Khalil Gibran Dengan cinta, laksana butir-butir gandum engkau diraihnya, ditumbuknya engkau sampai polos telanjang, diketamnya engkau, agar bebas dari kulitmu, digosoknya hingga menjadi putih bersih, diremas-remasnya hingga menjadi bahan yang lemas dibentuk. Akhirnya diantarkan kepada api suci, laksana roti suci yang dipersembahkan pada pesta kudus Tuhan. Demikianlah pekerti Cinta atas diri manusia, agar engkau pahami rahasia hati dan kesadaran itu menjadikanmu segumpal hati Kehidupan.
    Khalil Gibran
    Penulis dan pelukis dari Lebanon-Amerika (1883 - 1931)
    - +
    +44
  • Jalaluddin Rumi Dunia manusia adalah batin yang memiliki kemegahan.
    Jalaluddin Rumi
    Penyair sufi, ahli hukum, sarjana Islam dan teolog dari Persia (1207 - 1273)
    - +
    +44
  • Pramoedya Ananta Toer Jangan anggap remeh si manusia, yang kelihatannya begitu sederhana; biar penglihatanmu setajam elang, pikiranmu setajam pisau cukur, perabaanmu lebih peka dari para dewa, pendengaran dapat menangkap musik dan ratap-tangis kehidupan; pengetahuanmu tentang manusia takkan bakal bisa kemput.
    Pramoedya Ananta Toer
    Penulis dari Indonesia (1925 - 2006)
    - +
    +44
  • Yuditha Hardini Perselingkuhan adalah salah satu manifestasi dari jiwa kekanak-kanakan manusia. Perselingkuhan tidak ubahnya dengan sebuah permainan yang membutuhkan akurasi, strategi, negosiasi, keberanian, mengambil risiko, dan kepercayaan diri. Ibarat kata, perselingkuhan adalah permainan monopoli, point ball, rollercoaster, dan kartu remi digabung jadi satu. Tidak heran banyak pasangan masih saja gemar berselingkuh walaupun sudah dengan jelas mengetahui bahwa perselingkuhan itu salah, apa pun alasannya. Siapa sih yang bisa menolak godaan permainan semenyenangkan selingkuh?
    Sumber: Orang Ketiga 169
    - +
    +44
  • Andrea Hirata Sebagian besar orang tak seperti bagaimana mereka tampaknya, dan begitu banyak orang salah dipahami, di sisi lain manusia gampang sekali menjatuhkan penilaian.
    Sumber: Laskar Pelangi
    Andrea Hirata
    Penulis dari Indonesia (1967 - )
    - +
    +44
  • Haim Ginott Dalam semua situasi, reaksikulah yang menentukan apakah sebuah krisis akan memuncak atau mereda dan apakah seseorang akan diperlakukan sebagai manusia atau direndahkan.
    Haim Ginott
    Guru dan psikolog anak-anak dari Amerika Serikat (1922 - 1973)
    - +
    +43
  • Indah Riyana Hidup itu seperti grafik yang naik-turun, nggak ada perjalanan yang mulus. Sama seperti perputaran bumi, kadang kita menikmati pagi dan terkadang merasakan malam. Terkadang kita berada di atas, justru terkadang kita ada di bawah. Setiap manusia diberi cobaan yang berbeda-beda. Tuhan akan selalu menguji, seberapa kuat hidup kita menghadapi dunia yang kejam dan mengerikan ini.
    Sumber: The Perfect Husband 533
    Indah Riyana
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +43
  • Fiersa Besari Hujan dan gebetan itu mirip. Ada yang mengaku suka, tapi hanya memandangnya dari tempat duduk yang hangat, berkata-kata romantis tanpa pernah mau bersinggungan. Ada yang betulan suka, mengalahkan rasa tidak nyaman, langsung berinteraksi dengannya meski berisiko sakit.
    Fiersa Besari
    Penulis dan pemusik dari Indonesia (1984 - )
    - +
    +43
  • @bugurufunky Kata orang hidup itu berputar seperti roda kendaraan. Kadang di atas, kadang di bawah. Kadang malah macet atau patah as-nya. Maknanya, konon tiada yang abadi dalam hidup. Bisa saja yang hari ini berlimpah ruah harta atau berbahagia, keesokan harinya jatuh miskin atau menderita. Yang sekarang sehat mungkin besok sakit. Yang sekarang hidup, sedetik kemudian bisa saja nanti.
    Sumber: Bu Guru Funky 175
    @bugurufunky
    Penulis Indonesia
    - +
    +43
  • Ahmad Dahlan Kata shalat muncul beberapa kali dalam kitab suci Al-Quran, dan itupun dihubungkan dengan zakat.
    Ahmad Dahlan
    Pahlawan Nasional Indonesia, wirausahawan dan pendiri Muhammadiyah (1868 - 1923)
    - +
    +43
  • Khalil Gibran Mata manusia seperti mikroskop, yang membuat dunia terlihat lebih besar dari yang sebenarnya.
    Asli: The eye of a human being is a microscope, which makes the world seem bigger than it really is.
    Khalil Gibran
    Penulis dan pelukis dari Lebanon-Amerika (1883 - 1931)
    - +
    +43
  • Wiji Thukul Sesungguhnya suara itu akan menjadi kata ia yang mengajari aku untuk bertanya.
    Sumber: Sajak suara
    Wiji Thukul
    Penyair dari Indonesia (1963 - 1998)
    - +
    +43
  • Erisca Febriani Ada banyak kata yang ingin dirajut, tapi tak tersampaikan. Ada kisah-kisah yang ingin dibagi. Ada rindu yang ingin disalurkan. Namun, semua itu hanya bisa diwujudkan dalam bisikan semu di udara.
    Sumber: Serendipity
    Erisca Febriani
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +42
  • Wiji Thukul Apabila usul ditolak tanpa ditimbang
    suara dibungkam kritik dilarang tanpa alasan
    dituduh subversif dan mengganggu keamanan
    maka hanya ada satu kata: lawan!
    Sumber: Peringatan
    Wiji Thukul
    Penyair dari Indonesia (1963 - 1998)
    - +
    +42
  • Mahatma Gandhi Dalam berdoa, lebih baik memiliki sebuah hati tanpa kata-kata daripada kata-kata tanpa hati.
    Mahatma Gandhi
    Politikus dari India (1869 - 1948)
    - +
    +42
  • Konfusius Hanya orang paling bijak dan orang paling dungu saja yang tidak pernah berubah.
    Konfusius
    Filsuf dari Tiongkok (551 SM - 479 SM)
    - +
    +42
Semua kata bijak dan ucapan terkenal bijak/kata-manusia akan selalu Anda temukan di (halaman 16)