Kata-kata Bijak sama bijak/kata-hari-hariku

Kata-kata Bijak 81 s/d 100 dari 2882.

  • Tere Liye Tapi sungguh, jangan dilawan semua hari-hari menyakitkan itu, Nak. Jangan pernah kau lawan. Karena kau pasti kalah. Mau semuak apa pun kau dengan hari-hari itu, matahari akan tetap terbit indah seperti yang kau lihat sekarang. Mau sejijik apapun kau dengan hari-hari itu, matahari akan tetap memenuhi janjinya, terbit dan terbit lagi tanpa peduli apa perasaanmu. Kau keliru sekali jika berusaha melawannya, membencinya, itu tidak pernah menyelesaikan masalah.
    Sumber: Pulang 339
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +97
  • Emha Ainun Nadjib Dakwah yang utama bukan berupa kata-kata. Melainkan dari perilaku. Orang yang berbuat baik sudah berdakwah.
    Emha Ainun Nadjib
    Seorang seniman, budayawan, penyair, serta intelektual asal Indonesia. (1953 - )
    - +
    +96
  • Pythagoras Saya mengundang teman-temannya untuk makan, tetapi ternyata pembantuku melalaikan perintah dan tidak menyiapkan makanan. Saat teman-temannya datang, dia tidak panik, malah tertawa. Dia berkata, Hari ini telah kita dapatkan hal-hal yang lebih mulia daripada alasan pertemuan kita ini, yaitu menahan kemurkaan, menguasai kemarahan, menggenggam kesabaran, dan menghiasi diri dengan kelembutan.
    Pythagoras
    Filsuf dan ahli matematika dari Yunani (580 SM - 504 SM)
    - +
    +96
  • Edgar Cayce Mimpi adalah jawaban hari ini atas pertanyaan-pertanyaan esok.
    Asli: Dreams are today's answers to tomorrow's questions.
    Edgar Cayce
    Psikis dan waskita dari Amerika Serikat (1877 - 1945)
    - +
    +95
  • Najwa Shihab Dalam dunia penuh pura-pura, anak muda sibuk memisahkan dusta dari kata.
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia (1977 - )
    - +
    +94
  • Tere Liye Jika kita tidak pernah bersyukur. Atas hari-hari lapang dan menyenangkan. Maka, apa pantasnya kita mengeluh pada Tuhan. Saat hidup kita sempit dan menyedihkan?
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +94
  • Windhy Puspitadewi Kalau ada kupu-kupu yang terperangkap di sarang laba-laba, orang cenderung akan menolong kupu-kupu itu walaupun mungkin si laba-laba belum makan selama berhari-hari..Tapi gimana kalau yang terperangkap adalah ulat yang belum jadi kupu-kupu? Orang tetap nolong nggak? Padahal, keduanya sama. Di dunia ini, memang harus cantik supaya ditolong.
    Sumber: Let Go
    Windhy Puspitadewi
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +94
  • Asma Nadia Maafkan jika senyumku tersembunyi dibalik air mata dan kata-kata mesra menjadi tanpa daya karena terperangkap dalam prasangka.
    Asma Nadia
    Penulis dari Indonesia, Pendiri Forum Lingkar Pena dan Manajer Asma Nadia Publishing House (1972 - )
    - +
    +94
  • Konfusius Dia yang berbicara tanpa kesopanan akan sulit membuat kata-kata yang baik.
    Konfusius
    Filsuf dari Tiongkok (551 SM - 479 SM)
    - +
    +93
  • Sujiwo Tejo Sepi itu pesta jutaan kata, petasan dan kembang api dari cinta yang tak bersambut, Kekasih.
    Sujiwo Tejo
    Wartawan, pelukis, budayawan dan penulis dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +93
  • Hary Tanoesoedibjo Hadapi masa lalu tanpa penyesalan. Hadapi hari ini dengan tegar dan percaya diri. Siapkan masa depan dengan rencana yang matang dan tanpa rasa khawatir.
    Hary Tanoesoedibjo
    Pengusaha dan tokoh politik asal Indonesia (1965 - )
    - +
    +92
  • Najwa Shihab Bagi rakyat, politik bukan urusan koalisi atau oposisi tetapi bagaimana kebijakan publik mengubah hidup sehari-hari.
    Sumber: Senayan Rasa Baru
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia (1977 - )
    - +
    +91
  • Sujiwo Tejo Bahkan dalam banyak kepercayaan dan agama, hal yang musikal dianggap lebih awal dan lebih akhir ketimbang teks kata-kata maupun rupa.
    Sumber: Ngawur Karena Benar
    Sujiwo Tejo
    Wartawan, pelukis, budayawan dan penulis dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +91
  • Dalai Lama XIV Aku menemukan harapan di hari-hari terkelam, dan fokus pada hari-hari tercerah. Aku tidak menyalahkan alam semesta.
    Dalai Lama XIV
    Pemimpin spiritual dari Tibet (1935 - )
    - +
    +88
  • Edward Teller Sains hari ini adalah teknologi di masa depan.
    Asli: Today's science is tomorrow's technology.
    Edward Teller
    Ahli fisika dari Amerika Serikat (1908 - 2003)
    - +
    +88
  • Khalil Gibran Kata yang paling indah di bibir umat manusia adalah kata 'Ibu', dan panggilan yang paling indah adalah 'Ibuku'. Ini adalah kata yang penuh harapan dan cinta, kata manis dan baik yang keluar dari kedalaman hati.
    Asli: The most beautiful word on the lips of mankind is the word 'Mother', and the most beautiful call is the call of 'My mother'. It is a word full of hope and love, a sweet and kind word coming from the depths of the heart.
    Sumber: The Broken Wings (1912)
    Khalil Gibran
    Penulis dan pelukis dari Lebanon-Amerika (1883 - 1931)
    - +
    +87
  • Tan Malaka Lapar tak berarti kenyang buat si miskin. Si lapar yang kurus kering tak akan bisa kita kenyangkan dengan kata kenyang saja, walaupun kita ulangi 1001 kali.
    Sumber: Madilog (Materialisme dialektika logika) 31
    Tan Malaka
    Aktivis kemerdekaan, filsuf dari Indonesia (1897 - 1949)
    - +
    +86
  • Sapardi Djoko Damono Yang fana adalah waktu
    Kita abadi
    Memungut detik demi detik, merangkainya seperti bunga
    Sampai pada suatu hari kita lupa untuk apa
    Sumber: Yang fana adalah waktu
    Sapardi Djoko Damono
    Penulis dari Indonesia (1940 - 2020)
    - +
    +86
  • Johann Kaspar Lavater Ada orang yang jarang berbicara, tapi mampu menghentikan cercaan orang bodoh yang banyak omong hanya dengan satu kata. Dialah seorang jenius atau seorang pahlawan.
    Johann Kaspar Lavater
    Teolog dan mistik dari Swis (1741 - 1801)
    - +
    +85
  • Martin Luther King Aku mempunyai sebuah mimpi bahwa suatu hari, di bukit merah Georgia, putra dari seorang budak dan putra seorang majikan akan mampu duduk bersama-sama di meja persaudaraan.
    Asli: I have a dream that one day on the red hills of Georgia, the sons of former slaves and the sons of former slave owners will be able to sit together at the table of brotherhood.
    Martin Luther King
    Pendeta dan aktivis HAM dari Amerika Serikat (1929 - 1968)
    - +
    +84
Semua kata bijak dan ucapan terkenal bijak/kata-hari-hariku akan selalu Anda temukan di (halaman 5)