Kata-kata Bijak: dengan arti

Kata-kata Bijak 41 s/d 60 dari 170.

  • Stephen Hawking Saya tidak religius dalam arti normal. Saya percaya alam semesta diatur oleh hukum sains. Hukum mungkin telah ditetapkan oleh Tuhan, tetapi Tuhan tidak campur tangan untuk melanggar hukum.
    Asli: I'm not religious in the normal sense. I believe the universe is governed by the laws of science. The laws may have been decreed by God, but God does not intervene to break the laws.
    Sumber: New Scientist
    Stephen Hawking
    Ahli fisika teoretis dari Britania Raya 1942-
    - +
    +13
  • Franklin P. Jones Cinta bukanlah yang membuat dunia ini berputar, tapi cintalah yang memberi arti perputaran dunia ini.
    Franklin P. Jones
    Wartawan dari Amerika Serikat 1908-1980
    - +
    +12
  • Najwa Shihab Pertumbuhan industri penerbangan Indonesia memang pesat, tapi apalah artinya murah & banyak jika berarti mengkompromikan arti selamat.
    Sumber: Jurus Jonan
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia 1977-
    - +
    +12
  • Tere Liye Apalah arti kehilangan? Ketika kami sebenarnya menemukan banyak saat kehilangan, dan sebaliknya, kehilangan banyak pula saat menemukan.
    Sumber: Rindu
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia 1979-
    - +
    +11
  • Moammar Emka Betapa susah untuk memahami arti diri. Betapa sulit menyelami maunya hati.
    Sumber: Cinta Itu, Kamu
    Moammar Emka
    Penulis dari Indonesia 1974-
    - +
    +11
  • Hermann Hesse Karena dirimulah aku mengerti arti cinta.
    Hermann Hesse
    Penulis, penyair dan Peraih Nobel sastra (1946) Jerman-Swiss 1877-1962
    - +
    +11
  • Y.B Mangunwijaya Patriotisme bukan seperti yang diindoktrinasikan orang-orang kolot zaman agraris itu. Aku tetap cinta Tanah Air, tetapi tidak dalam arti birokrat. Cinta saya kepada Tanah Air dan bangsa kuungkapkan secara masa kini, zaman generasi pascanasionalisme. Jika aku menjadi orang, pribadi, sosok jelas, yang menyumbang sesuatu yang berharga dan indah kepada bangsa manusia, disitulah letak kecintaanku kepada bangsa.
    Y.B Mangunwijaya
    Rohaniwan, budayawan, penulis dari Indonesia 1929-1999
    - +
    +11
  • Pablo Picasso Arti hidup adalah menemukan hadiah Anda. Tujuan hidup adalah untuk memberikannya.
    Pablo Picasso
    Pelukis, penggambar dan pengukir dari Spanyol 1881-1973
    - +
    +10
  • Chairil Anwar Dia bertanya jam berapa? Sudah larut sekali Hilang tenggelam segala makna Dan gerak tak punya arti.
    Sumber: Kawanku dan Aku
    Chairil Anwar
    Penyair terkemuka dari Indonesia 1922-1949
    - +
    +10
  • Khalil Gibran Andaikata tidak tampak dan tidak terdengar, cahaya dan suara tidak punya arti apa-apa selain berupa kekaburan dan getaran di angkasa. Demikian pula, apabila cinta tidak terasa dalam hati, yang ada hanya debu yang tertip dan terberai oleh angin.
    Khalil Gibran
    Penulis dan pelukis dari Lebanon-Amerika 1883-1931
    - +
    +9
  • Benjamin Franklin Tanpa terus-menerus tumbuh dan berkembang, kata-kata seperti kemajuan, prestasi, dan sukses tak punya arti apa-apa.
    Asli: Without continual growth and progress, such words as improvement, achievement, and success have no meaning.
    Benjamin Franklin
    Negarawan dan ahli fisika dari Amerika Serikat 1706-1790
    - +
    +9
  • Winna Efendi Penantian satu hari terasa seperti bertahun-tahun lamanya. Siapa pun yang pernah menunggu seseorang pasti mengerti arti dari sebuah penantian, tanpa mengetahui apakah orang tersebut juga akan menunggumu, apakah kalian akan bertemu kembali.
    Sumber: Happily Ever After 137
    Winna Efendi
    Penulis dari Indonesia 1986-
    - +
    +8
  • Charlie Chaplin Saya tidak religius dalam arti dogmatis. Saya bukanlah percaya ataupun tidak percaya apa pun.
    Asli: I am not religious in the dogmatic sense... I neither believe nor disbelieve in anything.
    Sumber: My Autobiography (1964) , p. 287
    Charlie Chaplin
    Aktor, komik dan produsen dari Britania Raya 1889-1977
    - +
    +8
  • Chanakya Jika seseorang memiliki sifat yang baik, apakah kebaikan lainnya dibutuhkan? Jika seseorang terkenal, apalah arti dari sebuah riasan?
    Chanakya
    Guru, filsuf, ekonom, ahli hukum dan penasihat kerajaan dari India 371 SM-283 SM
    - +
    +7
  • Alfred Adler Makna tidak ditentukan oleh situasi, tapi kita memastikan diri dengan memberikan arti dalam situasi itu.
    Asli: Meanings are not determined by situations, but we determine ourselves by the meanings we give to situations.
    Sumber: What Life Should Mean to You (1937) h. 14
    Alfred Adler
    Psikiater dari Austria 1870-1937
    - +
    +7
  • J.D. Salinger Saya semacam paranoid dalam arti terbalik. Saya menduga orang-orang merencanakan sesuatu untuk membuat saya bahagia.
    Asli: I'm a kind of paranoiac in reverse. I suspect people of plotting to make me happy.
    J.D. Salinger
    Penulis dari Amerika Serikat 1919-2010
    - +
    +7
  • Brian Selznick Ibunya adalah petugas perpustakaan di kota itu. Ia ingin berada bersama ibunya di perpustakaan, yang semuanya aman, bernomor, dan diatur dengan sistem desimal Dewey. Ben berharap seluruh dunia diatur dengan sistem desimal Dewey. Dengan demikian, kau bisa menemukan apa pun yang kau cari, misalnya arti mimpimu atau ayahmu.
    Sumber: Wonderstruck 443
    Brian Selznick
    Penulis dan Ilustrator dari Amerika 1966-
    - +
    +6
  • Syifa Khairunnisa Jauh sebelum kamu datang, saya pernah menjadikan dia sebagai satu-satunya. Tetapi baginya, saya tidak ada artinya. Dan kini setelah kamu datang, saya tahu bagaimana rasanya dihargai dan memiliki arti.
    Sumber: Quotes
    Syifa Khairunnisa
    Penulis Wattpadd dari Indonesia
    - +
    +6
  • Syifa Khairunnisa Karena detik yang berlalu akan menjadi kenangan. Jangan remehkan kebersamaan sebelum waktu mengajarimu arti sebuah kehilangan dan kamu hanya bisa menyalahkan keadaan.
    Sumber: Quotes
    Syifa Khairunnisa
    Penulis Wattpadd dari Indonesia
    - +
    +6
  • Umbu Landu Paranggi karena kesetiaanlah maka jinak mata dan hati pengembara;
    dalam kamar berkisah, taruhan jerih memberi arti kehadirannya
    Sumber: Melodia
    Umbu Landu Paranggi
    Sastrawan dari Indonesia 1943-2021
    - +
    +6
Kata-kata arti - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan arti yang terbaik dan terkenal: 170 ditemukan (halaman 3)

Arti kata arti menerut KBBI

arti [ar·ti]

Kata Nomina (kata benda)
  1. 1) maksud yang terkandung (dalam perkataan, kalimat); makna
    contoh: 'apa arti isyarat itu?'
  2. 2) guna; faedah
    contoh: 'apa artinya bagi kamu menyakiti binatang itu'

Lihat arti arti lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. diindoktrinasikan
  2. pascanasionalisme
  3. bertahun-tahun
  4. sekali hilang
  5. terus-menerus
  6. merencanakan