Kata-kata Bijak 1 s/d 20 dari 231.
-
Kehidupan itu laksana lautan. Orang yang tiada berhati-hati dalam mengayuh perahu, memegang kemudi dan menjaga layar, maka karamlah ia digulung oleh ombak dan gelombang. Hilang di tengah samudera yang luas. Tiada akan tercapai olehnya tanah tepi.
-
Berpolitik jadi sebuah pilihan yang mesti dipertimbangkan, bagi siapapun yang menghendaki perubahan. Karena perubahan tak datang tiba-tiba, hanya berkat doa di tengah malam buta.
-
Anak lelaki tak boleh dihiraukan panjang, hidupnya ialah buat berjuang, kalau perahunya telah dikayuhnya ke tengah, dia tak boleh surut palang, meskipun bagaimana besar gelombang. Biarkan kemudi patah, biarkan layar robek, itu lebih mulia daripada membalik haluan pulang.
-
Di tengah pusaran kegelapan, kejahatan kerap dimaklumi sebagai kewajaran.
-
Urusan perasaan itu ajaib sekali, bahkan bisa membuat merasa sepi di tengah keramaian, ramai di tengah kesepian.
-
Bagaimana mencari pemimpin dengan hemat dan bebas korupsi, di tengah kondisi kepartaian berbiaya mahal tapi miskin legitimasi.
-
Ing ngarsa sung tulada, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani. Di Depan, Seorang Pendidik harus memberi Teladan atau Contoh Tindakan Yang Baik, Di tengah atau di antara Murid, Guru harus menciptakan prakarsa dan ide, Dari belakang Seorang Guru harus Memberikan dorongan dan Arahan.
-
Di balik setiap kehormatan mengintip kebinasaan. Di balik hidup adalah maut. Di balik persatuan adalah perpecahan. Di balik sembah adalah umpat. Maka jalan keselamatan adalah jalan tengah. Jangan terima kehormatan atau kebinasaan sepenuhnya. Jalan tengah
-
Di tengah kesulitan terdapat kesempatan.
Asli:In the middle of difficulty lies opportunity.
Cosmic Search 1979, no 4. Interview JA Wheeler -
Tuhan tidak mungkin sedang mengantuk dan salah menaruhku dalam sebuah tempat dan dalam suatu waktu, bukan? Atau Tuhan tengah mengajakku bercanda, dengan sketsa lelucon drama percintaan kacangan ini? Atau Tuhan sedang menunjukkan bakat terpendamku, mampu berakting bahagia dan menyunggingkan senyum sepanjang malam, sekali pun dalam diriku aku tengah sekarat? Atau Tuhan tengah bosan dengan urusan-urusan lainnya dan sedang ingin sedikit ‘bersenang-senang’ dengan hidupku? Tidak. Tuhan hanya ingin menguji kesabaranku. Bagaimana aku bisa bertahan dalam situasi ini jelas tidak lebih sulit dibanding dengan bertahan hidup yang sudah kulakukan selama ini. Aku yakin bisa melewati ini dengan mudah. Aku hanya perlu mengesampingkan sedikit emosi yang muncul sejenak, lantas menggantinya dengan pikiran dan logika.
-
Kesepian itu bukan ketika kamu sedang sendiri, tapi saat kamu di tengah keramaian tapi mereka enggak ngertiin kamu.
-
Aku berusaha menciptakan melodi indah di tengah kehidupan yang sesungguhnya sangat memprihatinkan.
-
Kita hidup di dunia dimana kita harus sembunyi-sembunyi untuk bercinta, sedangkan kekerasan dipertontonkan di tengah terik hari.
-
Dan biarpun saya tiada beruntung sampai ke ujung jalan itu, meskipun patah di tengah jalan, saya akan mati dengan rasa berbahagia, karena jalannya sudah terbuka dan saya ada turut membantu mengadakan jalan yang menuju ke tempat perempuan Bumiputra merdeka dan berdiri sendiri.
-
Mungkin hati seperti langit yang tak bisa diduga. Tak tahu kapan mendung dan hujan akan datang, tak tahu apa pelangi tengah menanti di balik gelap. Cinta pun demikian. Tak tahu kapan hati akan dihuni seseorang. Tak tahu apakah bahagia ataukah sedih kelak.
-
Mom, jika kau yang membaca diary ini, terima kasih untuk kasih sayangmu di tengah-tengah kesibukanmu. Jangan menangis terlalu lama jika aku pergi mati. Aku percaya, kematian itu hanya konsep mengerikan dari kehidupan baru, jadi kita tetap akan bertemu suatu saat nanti. Dan, percayalah aku selalu menyayangimu dan aku ingin kau menjadi orang pertama yang menemaniku di surga.
-
Kalau cowok perokok keretek diberi pilihan antara gengsi dan menelan gengsi demi kesempatan mendapat rokok keretek di tengah hujan badai, tentunya itu bukan pilihan sulit.
-
Keluar dari kekacauan, cari kesederhanaan. Dari perselisihan, cari harmonis. Di tengah kesulitan terletak kesempatan.
-
Keberadaaan orang-orang berintegritas menghidupkan kepercayaan bahwa sebagai manusia, kita dapat hidup di tengah kemerosotan moral. Kita membutuhkan keyakinan bahwa masyarakat yang sinis adalah masyarakat yang korup.
Asli:Men of integrity, by their very existence, rekindle the belief that as a people we can live above the level of moral squalor. We need that belief; a cynical community is a corrupt community.
-
Sejak jaman nabi sampai kini, tak ada manusia yang bisa terbebas dari kekuasaan sesamanya, kecuali mereka yang tersisihkan karena gila. Bahkan pertama-tama mereka yang membuang diri, seorang diri di tengah-tengah hutan atau samudera masih membawa padanya sisa-sisa kekuasaan sesamanya. Dan selama ada yang diperintah dan memerintah, dikuasai dan menguasai, orang berpolitik.
Rumah Kaca (1988)
Semua kata bijak dan ucapan terkenal tengah akan selalu Anda temukan di JagoKata.com