Kata-kata Bijak: dengan sejarah

Kata-kata Bijak 21 s/d 40 dari 415.

  • Soe Hok Gie Aku kira dan bagiku itulah kesadaran sejarah. Sadar akan hidup dan kesia-siaan nilai.
    Sumber: Catatan Seorang Demonstran
    Soe Hok Gie
    Aktivis Indonesia Tionghoa 1942-1969
    - +
    +80
  • Goenawan Mohamad Barangkali karena tanah air memang bukan cuma sepotong geografi dan selintas sejarah; barangkali karena tanah air adalah juga sebuah panggilan, sebuah ide yang tiap kali berseru, suatu potensi yang minta diaktualisasikan, impian yang minta dijelmakan dari waktu ke waktu.
    Sumber: Catatan Pinggir 1
    Goenawan Mohamad
    Sastrawan dan pendiri Majalah Tempo dari Indonesia 1941-
    - +
    +59
  • Pramoedya Ananta Toer Menulislah, karena tanpa menulis engkau akan hilang dari pusaran sejarah.
    Pramoedya Ananta Toer
    Penulis dari Indonesia 1925-2006
    - +
    +59
  • Helvy Tiana Rosa Dan pancaran matamu adalah syair ribuan hari yang menyihir airmata jadi kuntumkuntum asa. Tubuh kita menjelma rumahrumah pasi di dada jalan yang selalu setia menampung sejarah, kenangan atas perjumpaan dan perpisahan berkali kali.
    Helvy Tiana Rosa
    Sastrawan asal Indonesia 1970-
    - +
    +53
  • Oscar Wilde Semua orang bisa membuat sejarah. Hanya orang hebat yang bisa menuliskannya.
    Asli: Anyone can make history. Only a great man can write it.
    Sumber: The Critic as Artist (1891)
    Oscar Wilde
    Penulis dari Irlandia 1854-1900
    - +
    +53
  • Najwa Shihab Kita perlu belajar dari sejarah yang begitu jelas, mangurangi gaduh politik yang kerap tak berkelas.
    Sumber: Harap-Harap Cemas 2016
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia 1977-
    - +
    +49
  • Lemony Snicket Laut tidak lain adalah perpustakaan dari semua air mata dalam sejarah.
    - +
    +46
  • Lech Walesa Siapa saja yang menggunakan tangannya untuk menghentikan roda sejarah, jari-jemarinya akan hancur.
    Lech Walesa
    Pemimpin serikat, aktivis dan presiden dari Polandia 1943-
    - +
    +43
  • Emha Ainun Nadjib Kearifan-kearifan agama harus diterjemahkan ke dalam sistem nilai pengelolaan sejarah, kebudayaan dan peradabannya.
    Emha Ainun Nadjib
    Seorang seniman, budayawan, penyair, serta intelektual asal Indonesia. 1953-
    - +
    +40
  • Aristoteles Puisi lebih baik dan lebih filosofis dari sejarah, karena puisi mencurahkan seluruh alam semesta, di mana sejarah hanya menceritakan sebagian.
    Aristoteles
    Filsuf dari Yunani 384 SM - 322 SM
    - +
    +40
  • Najwa Shihab Sejarah akan menghitamkan mereka yang layak dijatuhkan, sejarah akan meninggikan mereka yang memang layak dimuliakan.
    Sumber: Berjabat Dengan Rakyat
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia 1977-
    - +
    +38
  • Goenawan Mohamad Hanya mereka yang mengenal trauma, mereka yang pernah dicakar sejarah, tahu benar bagaimana menerima kedahsyatan dan keterbatasan yang bernama manusia.
    Sumber: Catatan Pinggir 4
    Goenawan Mohamad
    Sastrawan dan pendiri Majalah Tempo dari Indonesia 1941-
    - +
    +35
  • Dan Brown Jika kamu bertanya kepada tiga orang apa artinya menjadi seorang kristen, kamu akan mendapatkan tiga jawaban yang berbeda. Beberapa orang merasa baptisan sudah cukup. Yang lain merasa kamu harus mempercayai alkitab sebagai fakta sejarah abadi. Yang lain masih mempercayai bahwa mereka yang tidak menerima Kristus sebagai penyelamat mereka akan masuk ke neraka.
    Dan Brown
    Penulis dari Amerika Serikat 1964-
    - +
    +35
  • Goenawan Mohamad Dari pelajaran sejarah yang kini makin keras diingat: gedung-gedung bisa saja dibangun, bisnis maju, kota tampak indah, tapi si miskin tambah sengsara.
    Sumber: Catatan Pinggir 1
    Goenawan Mohamad
    Sastrawan dan pendiri Majalah Tempo dari Indonesia 1941-
    - +
    +34
  • Soekarno Massa adalah penentu sejarah.
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia 1901-1970
    - +
    +33
  • George Eliot Wanita yang sangat bahagia, seperti negara yang selalu aman, tidak punya sejarah.
    George Eliot
    Penulis (ns. dari Mary Ann Evans) dari Inggris 1819-1880
    - +
    +33
  • Thomas Jefferson Saya lebih suka lamunan untuk masa akan datang daripada sejarah masa lalu.
    Asli: I like the dreams of the future better than the history of the past.
    Thomas Jefferson
    Presiden (ke-3), filsuf dan artis dari Amerika Serikat 1743-1826
    - +
    +31
  • Ahmad Fuadi Sejarah bukan seni bernostalgia, tapi sejarah adalah ibrah, pelajaran, yang bisa kita tarik ke masa sekarang, untuk mempersiapkan masa depan yang lebih baik.
    Sumber: Negri Lima Menara 112
    Ahmad Fuadi
    Penulis dari Indonesia 1972
    - +
    +30
  • Goenawan Mohamad Sejarah sebenarnya tak mampu menyusun peta waktu, sebagaimana geografi tak bisa menyusun peta bumi dan penghuni.
    Sumber: Catatan Pinggir 7
    Goenawan Mohamad
    Sastrawan dan pendiri Majalah Tempo dari Indonesia 1941-
    - +
    +30
  • Nelson Mandela Tujuan mempelajari sejarah bukanlah untuk mencemooh tindakan manusia, atau untuk menangisi atau membencinya, tetapi untuk memahaminya. Dan semoga kemudian belajar darinya saat kita merenungkan masa depan kita.
    Asli: The purpose of studying history is not to deride human action, nor to weep over it or to hate it, but to understand it. And hopefully then to learn from it as we contemplate our future.
    Sumber: Renewal and Renaissance - Towards A New World Order
    Nelson Mandela
    Pengacara, politikus dari Afrika Selatan 1918-2013
    - +
    +30
Kata-kata sejarah - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan sejarah yang terbaik dan terkenal: 415 ditemukan (halaman 2)

Arti kata sejarah menerut KBBI

sejarah [se·ja·rah]

Kata Nomina (kata benda)
  1. 1) asal-usul (keturunan) silsilah;
  2. 2) kejadian dan peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau; riwayat; tambo
    contoh: 'cerita sejarah'
  3. 3) pengetahuan atau uraian tentang peristiwa dan kejadian yang benar-benar terjadi dalam masa lampau; ilmu sejarah;

Lihat arti sejarah lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. kearifan-kearifan
  2. jari-jemarinya
  3. diterjemahkan
  4. gedung-gedung
  5. mempersiapkan
  6. menceritakan