Kata-kata Bijak sama saja

Kata-kata Bijak 81 s/d 100 dari 2041.

  • Aristoteles Menjadi teman siapa saja berarti tidak berteman dengan siapa-siapa.
    Aristoteles
    Filsuf dari Yunani (384 SM - 322 SM)
    - +
    +82
  • Prabowo Subianto Oknum-oknum ini mungkin mengira politik adalah menang-menangan saja.
    Prabowo Subianto
    Pengusaha, perwira dan politisi dari Indonesia (1951 - )
    - +
    +82
  • Oprah Winfrey Anda boleh saja mengejar sebuah profesi karena orang tua Anda mengatakan itu yang terbaik. Anda boleh saja mengejar sebuah profesi karena Anda mengira Anda bisa menghasilkan banyak uang. Anda boleh saja mengejar sebuah profesi karena Anda mengira Anda akan mendapat banyak perhatian. Semua itu takkan bermanfaat bagi Anda jika Anda tidak jujur kepada diri Anda sendiri.
    Oprah Winfrey
    TV host dan aktris dari Amerika Serikat (1954 - )
    - +
    +80
  • Fiersa Besari Jangankan dipaksa melupakan, dipaksa tidur saja tidak enak.
    Fiersa Besari
    Penulis dan pemusik dari Indonesia (1984 - )
    - +
    +80
  • Joko Pinurbo Uang, berilah aku rumah yang murah saja,yang cukup nyaman buat berteduh senja-senjaku, yang jendelanya hijau menganga seperti jendela mataku.
    Joko Pinurbo
    Penyair dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +79
  • Windhi Puspitadewi Walaupun kita hebat di musik, olahraga, seni, ataupun sastra, selama kita nggak menguasai sains, kita tetap nggak akan dianggap pintar. Sebenarnya, apa salahnya hebat dalam suatu bidang yang nggak berhubungan sama angka?. Itu sama saja menganggap Beethoven itu bodoh, Van Gogh itu idiot, Pele itu bego, dan Shakespeare itu tolol.
    Sumber: Let Go
    Windhi Puspitadewi
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +77
  • Larispique Philidor Jangan pernah ragu dengan potensi yang ada dalam diri anda. Cobalah lihat kupu-kupu, seandainya saja ia memiliki keraguan-keraguan, maka ia akan hidup dan mati sebagai seekor ulat bulu yang hanya bisa merangkak.
    - +
    +76
  • Pidi Baiq Tenang saja, perpisahan tak menyedihkan, yang menyedihkan adalah, bila habis itu saling lupa.
    Pidi Baiq
    Penulis, musisi, seniman dari Indonesia (1972 - )
    - +
    +76
  • Abdullah Gymnastiar Kesempatan untuk memperbaiki diri senantiasa terbuka lebar. Hanya saja ada yang bersegera, terlambat, menunda nunda, bahkan lari darinya.
    Abdullah Gymnastiar
    Pendakwah, penulis buku, pengusaha dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +75
  • Emha Ainun Nadjib Peraturan dan undang-undang tidak selalu sama dengan keadilan, ia bahkan bisa saja bertentangan dengan prinsip keadilan.
    Emha Ainun Nadjib
    Seorang seniman, budayawan, penyair, serta intelektual asal Indonesia. (1953 - )
    - +
    +75
  • Ahmad Syafii Maarif Planet Bumi ini tidak hanya dimonopoli oleh orang Islam, orang tidak beriman saja boleh tinggal di sini.
    Ahmad Syafii Maarif
    Ulama, ilmuwan dan pendidik Indonesia (1935 - 2022)
    - +
    +75
  • Adhitya Mulya Jika ingin menilai seseorang, jangan nilai dia dari bagaimana dia berinteraksi dengan kita, karena itu bisa saja tertutup topeng. Tapi nilai dia dari bagaimana orang itu berinteraksi dengan orang-orang yang dia sayang.
    Sumber: Sabtu Bersama Bapak
    Adhitya Mulya
    Penulis dari Indonesia (1977 - )
    - +
    +74
  • Tere Liye Kawan, jangan habiskan air mata menangisi seseorang yang jangan-jangan tidak pernah menangis untuk kita. Jangan habiskan waktu memikirkan seseorang yang boleh jadi tidak pernah memikirkan kita. Hidup ini kadang memang ganjil sekali. Ada miliaran orang, tapi kita menambatkan satu hati. Ada berjuta kesempatan, tapi kita memilih satu saja. Hidup ini memang kadang rumit sekali. Ada banyak hari esok, tapi kita tak beranjak. Terlalu banyak hari kemarin, tapi kita terus terbenam.
    Sumber: Dikatakan atau Tidak Dikatakan, Itu Tetap Cinta 25
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +72
  • Leonardo da Vinci Mengetahui saja tidak cukup, kita harus mengaplikasikannya. Kehendak saja tidak cukup, kita harus mewujudkannya dalam aksi.
    Leonardo da Vinci
    Pelukis, insinyur dan pemusik dari Italia (1452 - 1519)
    - +
    +70
  • Mochtar Lubis Orang Amerika itu penuh curiga pada bom atom atau bom hidrogen mereka sendiri, tidak percaya pada diri mereka sendiri, dan orang Rusia juga sama-sama saling tidak percaya antara mereka, orang Asia tidak percaya pada orang Barat, dan Barat takut dan tidak percaya pada Asia. Rasialisme di Afrika Selatan, politik kulit putih Australia, curiga bangsa asing di Indonesia dan negara-negara Asia lain, diskriminasi Negro di Amerika, ini semuanya berdasar pada tidak percaya. Karena manusia tidak percaya pada manusia, tidak percaya bahwa manusia sama manusia bisa dan harus sama-sama hidup. Si komunis begitu, si demokrat begitu, si imperialis begitu, si merdeka begitu. Semuanya sama saja.
    Sumber: Senja Di Jakarta
    Mochtar Lubis
    Jurnalis dan novelis ternama asal Indonesia. (1922 - 2004)
    - +
    +70
  • Lea Agustina Citra Bagiku perjodohan sama saja mengekang hak asasi manusia. Kita punya hak menetukan dan memilih dengan siapa saja kita mau menikah. Khusus kasusku, masa sih aku dijodohkan karena eyang kakungku punya utang budi sama sahabatnya saat zaman perang dulu!
    Sumber: Alkisah Kasih 112
    Lea Agustina Citra
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +68
  • Lenang Manggala Cara terbaik untuk menanamkan budaya literasi yang kuat pada seseorang adalah dengan menjadikannya sebagai seorang penulis. Karena setiap penulis, secara otomatis akan melewati tahapan membaca, berpikir, dan tentu saja menulis serta berkreasi.
    Lenang Manggala
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +68
  • Albert Einstein Logika membawamu dari A ke B. Imajinasi bisa membawamu kemana saja.
    Asli: Logic will get you from A to B. Imagination will take you everywhere.
    Albert Einstein
    Ahli fisika dari Jerman dan Amerika Serikat (1879 - 1955)
    - +
    +68
  • Seno Gumira Ajidarma Kadang-kadang kita bertemu begitu saja dengan seseorang yang tidak pernah kita kenal, menjadi begitu lengket seperti ketan, lantas mendadak berpisah begitu saja tanpa penjelasan apa-apa.
    Sumber: Sebuah Pertanyaan untuk Cinta 68
    Seno Gumira Ajidarma
    Penulis dari Indonesia (1958 - )
    - +
    +67
  • Helvy Tiana Rosa Jangan buang waktu, pikiran dan tenaga kita untuk orang yang mengabaikan dan menyusahkan hidup kita. Jangan buang waktu, pikiran dan tenaga untuk peristiwa di masa lalu, yang menyakitkan dan pernah mematahkan kita. Peluk saja Allah dan mereka yang kita sayangi erat-erat. Bangkit dan gagah bersama Allah. Insya Allah kita bisa!
    Helvy Tiana Rosa
    Sastrawan asal Indonesia (1970 - )
    - +
    +66
Semua kata bijak dan ucapan terkenal saja akan selalu Anda temukan di (halaman 5)