Kata-kata Bijak: dengan pernikahan

Kata-kata Bijak 11 s/d 20 dari 314.

  • Tere Liye Apa yang membuat pernikahan orang tua dulu langgeng berpuluh-puluh tahun? Karena mereka jatuh cinta setiap hari pada orang yang sama. Itulah yang terjadi. Maka, kesedihan apa pun, ujian seberat apa pun bisa dilewati dengan baik.
    Sumber: Tentang Kamu 385
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia 1979-
    - +
    +122
  • Anggun Prameswari Pernikahan itu sekali seumur hidup. Pasangan yang kamu pilih adalah pasanganmu sampai mati. Salah atau benar, itulah pasanganmu.
    Sumber: Perfect Pain 128
    Anggun Prameswari
    Penulis asal Indonesia
    - +
    +68
  • Gloria Steinem Seseorang menanyakan kepadaku, mengapa wanita tidak bertaruh sebanyak yang dilakukan laki-laki. Aku menjawab bahwa kami tidak memiliki banyak uang. Itu jawaban yang benar dan tidak lengkap. Pada kenyataannya, naluri bertaruh wanita pada keseluruhannya, ada pada saat pernikahan.
    Gloria Steinem
    Penulis feminis dari Amerika Serikat 1934-
    - +
    +64
  • Asma Nadia Pernikahan adalah ibadah, dan setiap ibadah bermuara pada cinta-Nya sebagai tujuan. Sudah sewajarnya setiap upaya meraih cinta-Nya dilakukan dengan sukacita.
    Sumber: Love Sparks In Korea
    Asma Nadia
    Penulis dari Indonesia, Pendiri Forum Lingkar Pena dan Manajer Asma Nadia Publishing House 1972-
    - +
    +57
  • Helen Rowland Sebelum menikah, seorang pria akan sulit tidur sepanjang malam untuk memikirkan sesuatu yang kaukatakan. Setelah pernikahan, ia akan terlelap bahkan sebelum kau selesai mengatakannya.
    Helen Rowland
    Wartawan dari Amerika Serikat 1875-1950
    - +
    +56
  • Achi T.M Kehidupan sulit ditebak bagaimana kelanjutannya. Jalan kecil yang semakin sempit dan sempit... Tapi kesabaran dalam perjalanan pernikahan akan menemukan jalan lebar.
    Sumber: Insya Allah, Sah! 149
    Achi T.M
    Penulis asal Indonesia 1985-
    - +
    +52
  • Joseph Campbell Ketika Anda membuat pengorbanan dalam pernikahan, Anda tidak hanya mengorbankan satu sama lain tetapi kesatuan dalam suatu hubungan.
    Asli: When you make the sacrifice in marriage, you're sacrificing not to each other but to unity in a relationship.
    Joseph Campbell
    Mitolog penulis, dan dosen dari Amerika Serikat 1904-1987
    - +
    +49
  • Achi T.M Bahwa pernikahan itu sesuatu yang sakral. Mengikuti sunnah Rasul dan disukai Allah. Tapi Allah tidak suka pemborosan, bermewah-mewahan. Jadi sebaiknya resepsi pernikahannya sederhana saja. Tidak perlu gedung mewah.
    Sumber: Insya Allah, Sah! 151
    Achi T.M
    Penulis asal Indonesia 1985-
    - +
    +48
  • Friedrich Nietzsche Pernikahan menandakan akhir dari sekian banyak kebodohan sesaat, menjadi satu kebodohan berkepanjangan.
    Friedrich Nietzsche
    Penyair dan filsuf dari Jerman 1844-1900
    - +
    +47
  • Mignon McLaughlin Pernikahan yang sukses adalah jatuh cinta sering kali dan selalu terhadap orang yang sama.
    Asli: A successful marriage requires falling in love many times, always with the same person
    Sumber: The Complete Neurotic's Notebook (1981)
    Mignon McLaughlin
    Penulis dan wartawan dari Amerika Serikat 1913-1983
    - +
    +45
Kata-kata pernikahan - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan pernikahan yang terbaik dan terkenal: 314 ditemukan (halaman 2)

Arti kata pernikahan menerut KBBI

pernikahan [per·ni·kah·an]

Kata Nomina (kata benda)
  1. 1) hal (perbuatan) nikah;
  2. 2) upacara nikah
    contoh: 'dia akan menghadiri pernikahan saudaranya'

Lihat arti pernikahan lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. bermewah-mewahan
  2. keseluruhannya
  3. berkepanjangan
  4. kelanjutannya
  5. pernikahannya
  6. kaukatakan