Kata-kata Bijak sama pelajaran

Kata-kata Bijak 21 s/d 40 dari 176.

  • Thomas Carlyle Tidak ada yang menghentikan seorang manusia yang berkeinginan untuk berkembang. Setiap hambatan hanyalah sebuah pelajaran untuk mengembangkan kekuatannya. Hal itu merupakan penguatan keinginan untuk berhasil.
    Thomas Carlyle
    Penulis dan sejarawan dari Skotlandia (1795 - 1881)
    - +
    +30
  • Andrea Hirata Pelajaran moral nomor Sembilan belas: cinta, bisa saja berbanding terbalik dengan waktu, tapi pasti berbanding lurus dengan gila.
    Sumber: Maryamah Karpov
    Andrea Hirata
    Penulis dari Indonesia (1967 - )
    - +
    +29
  • Andry Setiawan Ngomong-ngomong, kenapa kau tidak tertarik untuk pacaran?
    Karena aku lebih mementingkan pelajaran. Aku ingin segera mendapat gelar dokter dan mulai praktik. Itu saja.
    Sumber: Ojou! 47
    Andry Setiawan
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +27
  • Merry Riana Setiap fase yang kamu jalani harus bisa mendatangkan pelajaran untuk naik ke fase berikutnya.
    Merry Riana
    Motivator, pengusaha dan penulis dari Indonesia (1980 - )
    - +
    +27
  • Soekarno Saudara-saudara dan rombongan-rombongan: Buka mata! Buka otak! Buka telinga! Perhatikan, Perhatikan keadaan dan sedapat mungkin carilah pelajaran dari hal hal ini semuanya, agar supaya saudara-saudara dapat mempergunakan itu dalam pekerjaan raksasa kita membangun Negara dan Tanah Air!
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia (1901 - 1970)
    - +
    +26
  • Ursula Poznanski Pelajaran kimia adalah sebuah siksaan hidup.
    Sumber: Erebos 14
    Ursula Poznanski
    Penulis, Penyanyi dari Austria (1968 - )
    - +
    +25
  • Andrie Wongso Mata pelajaran yang terpenting di kampus kehidupan adalah kesulitan! Makin tinggi tingkat kesulitan yang mampu kita atasi, makin besar nilai yang akan kita dapat!
    Andrie Wongso
    Motivator dan pengusaha asal Indonesia (1954 - )
    - +
    +24
  • Raden Adjeng Kartini Bolehlah, negeri Belanda merasa berbahagia, memiliki tenaga-tenaga ahli, yang amat bersungguh mencurahkan seluruh akal dan pikiran dalam bidang pendidikan dan pengajaran remaja-remaja Belanda. Dalam hal ini anak-anak Belanda lebih beruntung dari pada anak-anak Jawa, yang telah memilki buku selain buku pelajaran sekolah.
    Sumber: Surat kepada Ny. Van Kol, 20 Agustus 1902
    Raden Adjeng Kartini
    Pahlawan Nasional Indonesia, feminis dan guru (1879 - 1904)
    - +
    +22
  • Orizuka Kita terlalu mirip. Kita sama-sama kaku. Kita sama-sama kutu buku. Saat kita bertemu, nggak ada obrolan lain selain hal-hal ilmiah, politik, pelajaran, praktisnya apapun kecuali hubungan kita. Kita pacaran selama sepuluh tahun, dan selama itulah kita menutup diri terhadap pilihan lain. Terhadap dunia lain. Selama itu juga, hubungan kita jadi platonis. Membosankan. Kita bukan lagi pasangan, tetapi seperti rekan.
    Sumber: Infinitely Yours 76
    Orizuka
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +21
  • Bernard Batubara Apa artinya luka kalau ia tidak memberikanmu pelajaran apa - apa.
    Sumber: Kata Hati 109
    Bernard Batubara
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +19
  • Richard Dawkins Secara pribadi, saya lebih suka menantikan program komputer memenangkan kejuaraan catur dunia. Karena kemanusiaan membutuhkan pelajaran dalam kerendahan hati.
    Asli: Personally, I rather look forward to a computer program winning the world chess championship. Humanity needs a lesson in humility.
    Richard Dawkins
    Seorang ahli etologi, biologi evolusioner, ilmu pengetahuan umum dari Britania Raya. (1941 - )
    - +
    +19
  • Kasie West Ada sesuatu tentang pelajaran Kimia yang merangsang setiap pikiran di otakku untuk langsung bekerja.
    Sumber: P.S. I Like You 27
    Kasie West
     
    - +
    +16
  • Tere Liye Segala sesuatu yang telah terjadi, adalah yang terbaik. Tinggal kita mau melihatnya dari sisi mana dulu. Bahkan saat itu sangat menyakitkan, itu tetap terbaik, menjadi "pelajaran terbaik".
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +16
  • George Santayana Mereka yang tidak mengambil pelajaran dari sejarah, maka mereka ditakdirkan untuk mengulanginya.
    Asli: Those who do not know history's mistakes are doomed to repeat them.
    Sumber: The Life of Reason, Vol. I, Reason in Common Sense (1905)
    George Santayana
    Filsuf dari Spanyol - Amerika (1863 - 1952)
    - +
    +15
  • Merry Riana Pelajaran hidup itu telah memberikanku gaung sinyal yang menyentuh sampai ke lubuk hati. Aku harus bergerak. Ya, aku harus bergerak.
    Merry Riana
    Motivator, pengusaha dan penulis dari Indonesia (1980 - )
    - +
    +14
  • Arumi E. Melakukan perjalanan itu, bisa membuka pikiran, menambah wawasan, member banyak pelajaran. Bertemu banyak orang dari berbagai Negara, dan saling mengenal satu sama lain.
    Sumber: Road to Your Heart: Love in Ho 99
    Arumi E.
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +13
  • Merry Riana Apa pelajaran yang bisa kupetik dari pengalaman pertama bekerja? Tiada lain, kekuatan untuk bergerak.
    Merry Riana
    Motivator, pengusaha dan penulis dari Indonesia (1980 - )
    - +
    +12
  • Gede Prama Kesedihan memang tidak enak, tapi berlimpah pelajaran dan bimbingan yang tersedia di sana.
    Gede Prama
    Penulis, pembicara dan motivator dari Indonesia (1963 - )
    - +
    +12
  • Netty Virgiantini Bukankah tugas seorang guru itu mendidik, mengarahkan, juga membimbing para siswa? Bukan malah membentak-bentak di depan kelas dan menghukum kalau mereka tidak bisa menyerap pelajaran dengan baik?
    Sumber: Chemistry of Love 14
    Netty Virgiantini
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +11
  • Netty Virgiantini Kapan kamu bisa seperti Bashira? Belajarlah. Jangan bikin malu Ayah. Bashira saja selalu bikin Ayah bangga dengan prestasinya, sedangkan kamu malah bikin Ayah harus bolak-balik berurusan dengan guru BP karena kebiasaanmu menggambar waktu pelajaran. Kalian kan kembar, biarpun secara fisik berbeda setidaknya kepandaiannya kan bisa sama. Lagian dalam perut berbagi tempat dan dapat makanan dan gizi yang sama. Ini hanya karena kamu malas dan tidak mau belajar saja!
    Sumber: Lho, Kembar Kok Beda? 53
    Netty Virgiantini
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +11
Semua kata bijak dan ucapan terkenal pelajaran akan selalu Anda temukan di (halaman 2)