Kata-kata Bijak sama merasa-rasai

Kata-kata Bijak 101 s/d 120 dari 1115.

  • Soekarno Kalau kita mencari demokrasi hendaknya bukan demokrasi barat, tetapi permusyawaratan yang memberi hdup, yakni politik economische democratie yang mampu mendatangkan kesejahteraan sosial! Rakyat Indonesia sudah lama bicara tentang hal ini. Apakah yang dimaksud dengan Ratu Adil? Yang dimaksud dengan faham Ratu Adil ialah social rechtvaardigheid. Rakyat ingin sejahtera. Rakyat yang tadinya merasa dirinya kurang makan kurang pakaian, menciptakan dunia baru yang di dalmnya ada keadilan, di bawah pimpinan Ratu-Adil.
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia (1901 - 1970)
    - +
    +28
  • Felix Siauw Merasa hina atas maksiat dosa itu biasa, namun jangan sampai sebabkan malu berdoa.
    Felix Siauw
    Seorang ustadz etnis Tionghoa kelahiran Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia. (1984 - )
    - +
    +28
  • Nelson Mandela Orang yang berani bukanlah orang yang tidak merasa takut, tetapi orang yang mengalahkan rasa takut itu.
    Asli: The brave man is not he who does not feel afraid, but he who conquers that fear.
    Sumber: De lange weg naar vrijheid
    Nelson Mandela
    Pengacara, politikus dari Afrika Selatan (1918 - 2013)
    - +
    +28
  • Jackie Chan Kebanyakan waktuku, aku tidak hanya bekerja, aku hanya menolong orang, karena aku merasa bahwa aku terlalu beruntung.
    Asli: Most of the time, I'm not even working; I'm just helping people, because I feel that I am too lucky.
    Jackie Chan
    Aktor, seniman bela diri, sutradara dan produser dari Hong Kong (1954 - )
    - +
    +27
  • Bertrand Russell Kesulitan dengan dunia ini adalah orang bodoh yang merasa yakin, sedangkan orang cerdas selalu diliputi rasa ragu-ragu.
    Bertrand Russell
    Filsuf, ahli matematika dan Peraih Nobel sastra (1950) dari Inggris (1872 - 1970)
    - +
    +27
  • Helvy Tiana Rosa Bulan bulat pasi dan kenangan tanpa spasi. Tiba-tiba aku merasa berhenti menanti itu indah sekali.
    Helvy Tiana Rosa
    Sastrawan asal Indonesia (1970 - )
    - +
    +26
  • Dwitasari Ini munafik. Sungguh. Aku berusaha membuatnya merasa bahwa segalanya baik-baik saja meskipun yang kurasakan saat ini adalah perasaan yng bahkan kata pun tak mampu mendeskripsikannya.
    Sumber: Jatuh Cinta Diam-Diam 12
    Dwitasari
    Penulis dari Indonesia (1994 - )
    - +
    +26
  • Pidi Baiq Jika kau ingin sama dengan orang lain, tidakkah kamu merasa sedang menzalimi dirimu yang khas?
    Pidi Baiq
    Penulis, musisi, seniman dari Indonesia (1972 - )
    - +
    +26
  • Adi Hidayat Kalau kita tak punya harta tidak apa-apa, kita punya doa. Kalau kita tampangnya biasa, tidak apa-apa, kita doanya luar biasa. Kalau kita merasa tidak menarik, tidak apa-apa, doa kita itu menarik di sisi Allah. Pokonya kalau kita tidak punya modal apapun dalam hidup kita masih punya Allah Swt, tinggal minta.
    Adi Hidayat
     
    - +
    +26
  • Lao-Zu Merasa puaslah dengan apa yang kita punya, bersyukurlah dengan keadaan saat ini. Dengan begitu Anda akan merasa cukup.
    Lao-Zu
     
    - +
    +26
  • Arswendo Atmowiloto Saya tidak merasa turun pamor atau naik gengsi dengan menjadi wartawan, penulis teks iklan atau presiden, atau sekadar peneliti komik atau acara televisi. Saya tidak merasa bergoyang dari sikap kepengarangan saya, selama saya masih bisa jujur, kreatif, dan terbuka.
    Arswendo Atmowiloto
    Sastrawan, budayawan dan penulis asal Indonesia (1948 - 2019)
    - +
    +26
  • Bob Sadino Banyak orang yang merasa telah bekerja keras namun tidak mendapatkan hasil yang maksimal.
    Bob Sadino
    Pengusaha dari Indonesia (1933 - 2015)
    - +
    +25
  • Silvarani Itulah mengapa manusia tidak boleh sombong. Manusia boleh berencana, tetapi Allah yang menentukan. Sombong tidak cuma di tunjukkan oleh harta, pangkat, jabatan, ilmu atau keimanan yang dimiliki seseorang, tetapi juga cinta yang ada di hati seseorang itu. Kalau seseorang merasa kekuatan cintanya begitu besar dan merasa tak ada kekuatan apa pun yang dapat menandinginya, justru situ Allah akan memberinya ujian. Salah satunya, dengan dipisahkan. Karena itu, selalu libatkan Allah dalam urusan hatimu. Jangan mencintai orang dengan perasaan buta.
    Sumber: Bintang Jatuh 74
    Silvarani
    Penulis dari Indonesia (1988 - )
    - +
    +25
  • Alberthiene Endah Kau mungkin telah kehilangan ibumu. Dan, kau merasa ia telah benar-benar pergi. Kau tahu ia berada di suatu tempat yang kau yakini sebagai pelabuhan paling abadi. Kau mendoakannya setiap waktu, menaburkan kembang dengan jemari yang menyimpan rindu, lalu meninggalkan pemakaman dengan hati kehilangan. Lalu, kau menciptakan jarak, atau lebih tepatnya secara alamiah kau diarahkan untuk membuat jarak. Dan, ibumu tinggal menjadi kenangan.
    Sumber: Athirah 1
    Alberthiene Endah
    Penulis dari Indonesia (1970 - )
    - +
    +25
  • Aristoteles Kebahagiaan dirasakan oleh orang-orang yang bisa merasa puas pada dirinya.
    Aristoteles
    Filsuf dari Yunani (384 SM - 322 SM)
    - +
    +25
  • C. S. Lewis Anda tak boleh merasa terlalu tua untuk menetapkan tujuan lain atau merajut mimpi-mimpi baru.
    Asli: You are never too old to set another goal or to dream a new dream.
    C. S. Lewis
    Penulis dari Britania-Raya (1898 - 1963)
    - +
    +24
  • Boy Candra Belum mengenal, sudah menolak. Belum tahu, sudah bicara banyak. Kita kadang malas belajar, namun merasa lebih tahu dan kurang sabar.
    Boy Candra
    Penulis dari Indonesia (1989 - )
    - +
    +24
  • Abdullah Gymnastiar Jangan pernah merasa mulia dengan merendahkan orang lain. Kemuliaan akan dimiliki oleh mereka yang rendah hati.
    Abdullah Gymnastiar
    Pendakwah, penulis buku, pengusaha dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +24
  • Stanley Meulen Kamu cantik banget hari ini, sama cantiknya dengan suasana sore ini. Senja saat ini. Senja milik kita berdua. Kamu tahu, aku suka sekali dengan sunset. Setiap kali aku melihatnya, aku selalu merasa nyaman. Sama seperti kamu, kamu itu meneduhkan. Selalu buat aku nyaman. Dan buat aku, kamu lebih dari sunset itu.
    Sumber: Forever Sunset 41
    Stanley Meulen
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +24
  • Ria N. Badaria Perjalanan hidup terbagi dalam dua sesi. Pada sesi pertama, kita merasa menjadi orang yang benar-benar tidak beruntung, tidak henti-hentinya dililit berbagai masalah dan kesialan, sehingga menjadikan kita marah dan benci pada kehidupan. Pada sesi kedua, kita mengalami kejadian yang akan membuat pandangan kita lebih positif pada kehidupan.
    Sumber: Fortunata 167
    Ria N. Badaria
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +24
Semua kata bijak dan ucapan terkenal merasa-rasai akan selalu Anda temukan di (halaman 6)