Kata-kata Bijak: menjauhkan
Kata-kata Bijak 1 s/d 10 dari 20.
-
Beberapakali aku menemukan mimpiku sendiri terjerembab di depan pintu. Kuyup oleh hujan. Seperti pakaian kotor berulangkali kucuci dan kujemur di halaman luas. Pada saat saat seperti itu aku selalu ingat wajah dan matamu saat menatapku; selalu teduh dan meneguhkan. Maka aku yakin pada akhirnya jarak hanya memisahkan raga. Tapi ia tak pernah sanggup menjauhkan mimpi, imaji dan kenangan yang kita semat bersama dalam rindu yang paling diam.
-
Agama memang menjauhkan kita dari dosa, tapi berapa banyak dosa yang kita lakukan atas nama agama.
-
Cobalah untuk menjauhkan keegoisan kita, mengakui segala keterbatasan yang kita miliki dan niatkan semua keinginan kita untuk tujuan yang lebih mulia maka kita akan mendapatkan sesuatu yangn jauh lebih besar tanpa harus melepaskan apa yang sudah kita miliki.
Sumber: Bukan Untuk di Baca Bijaksana, hal: 342 -
Tak ada orang yang benar-benar kalah kecuali yang menjauhkan diri dari Allah.
-
Kami arisan untuk menjauhkan diri dari hiruk-pikuk kota dan melupakan sejenak tumpukan kerja.
Sumber: Kecantikan Itu Melukaiku -
Apakah aku sudah keterlaluan menjauhkan diri dari bangsaku? Apakah alasanku benar alasan jujur ataukah dalih menjauhkan diri dari bangsa yang masih hidup di dalam alam masa agrarian kuno ini? Yang masih primitif mendekati flora dan fauna rimba belantara? Itulah penderitaan jiwaku.
Sumber: Burung-Burung Manyar -
Sejauh-jauhnya orang terhadap agama, pada akhirnya dia tak akan sanggup menjauhkan Tuhan dari hatinya. Meski pikiran dan mulutnya bisa mengingkari-Nya, ruh dan sanubari manusia tidak akan pernah sanggup berbohong.
Sumber: 99 Cahaya di Langit Eropa 137 -
Kesusahan dan kemudahan yang menjauhkan kita dari Allah adalah musibah bagi kita, dan segala sesuatu yang bisa mendekatkan kita kepada Allah adalah nikmat.
-
Kinan yang begitu cantik, membuat siapa pun tidak ingin melewatkan kesempatan untuk mendekatinya. Tidak terkecuali Satrya. Dan ketika Satrya mulai dekat dengan dia, dia menjauhkan diri. Kalau sudah terasa jauh, Kinan seolah akan memanggil-manggil Satrya untuk mendekatinya lagi, lalu menjauhinya lagi. Gitu aja terus. Sampai hujan cokelat menyirami ladang gandum dan jadilan Coco Crunch!
Sumber: Satu Ruang -
Terkadang Anda hanya perlu menjauhkan diri dari orang-orang. Jika mereka peduli, mereka akan memperhatikan. Jika tidak, Anda tahu di mana Anda berdiri.
Asli:Sometimes you just need to distance yourself from people. If they care, they'll notice. If they don't, you know where you stand.
Sumber: Economic Warfare: Secrets of Wealth Creation in the Age of Welfare Politics
Kata kunci dari kata bijak ini:
Kata-kata, quotes, kata mutiara, kata bijak dan kutipan dengan menjauhkan yang terbaik dan terkenal selalu di JagoKata.com: 20 ditemukan