Kata-kata Bijak sama kaki

Kata-kata Bijak 21 s/d 40 dari 175.

  • Icha Rahmanti Buat gue, kaki adalah simbol utama dari perjalanan. Mau pergi pake dokar, bajaj, atau pesawat jet paling canggih, pada akhirnya kakilah yang akhirnya melangkah dan menjejak tanah di sisi lain bumi.
    Sumber: Pintu Harmonika
    Icha Rahmanti
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +32
  • Eve Shi Ia menoleh kemeja dapur. Nadiya duduk di pinggir meja dengan kaki terjuntai. Tungkainya coreng-moreng oleh lumpur dan darah. Rambutnya terurai menutupi wajah yang tertunduk. Sebagian rambut itu rontok, tercerabut dari kepalanya.
    Sumber: Lost 304
    Eve Shi
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +30
  • Harry Slyman Jangan mengukur kedalaman sungai dengan dua kaki, tapi siapkan satu kaki untuk bertahan.
    Harry Slyman
    Pengusaha dari Yogyakarta (1934 - 2014)
    - +
    +27
  • Dewi Lestari Dan Bumi hanyalah sebutir debu di bawah telapak kaki kita.
    Sumber: Perahu Kertas 311
    Dewi Lestari
    Penulis dan penyanyi dari Indonesia (1976 - )
    - +
    +26
  • George Santayana Kaki seseorang harus dijejakkan pada negaranya, tapi matanya harus melihat dunia.
    Asli: A man's feet must be planted in his country, but his eyes should survey the world.
    George Santayana
    Filsuf dari Spanyol - Amerika (1863 - 1952)
    - +
    +23
  • Lalu Abdul Fatah Langsung main sambit, main kasar. Yang penting marah dilampiaskan. Tak peduli pelampiasan yang tidak tepat sasaran dan sama sekali tak menghasilkan sesuatu, kecuali kemarahan yang lain. Kita terkadang menggaruk kepala, padahal gatalnya di kaki.
    Sumber: Love Journey #2 115
    Lalu Abdul Fatah
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +23
  • Moammar Emka Mengakhiri tapi tidak benar-benar mengakhirinya. Mungkinkah? makssud hati melengang pergi, apa daya kaki merintih perih.
    Sumber: Dear You
    Moammar Emka
    Penulis dari Indonesia (1974 - )
    - +
    +23
  • Khalil Gibran Cinta adalah karunia Tuhan kepada jiwa-jiwa yang peka dan agung. Haruskah kita campakkan kekayaan ini dan kita biarkan babi-babi itu memporak-porandakan dan menginjak-injaknya. Dunia begitu penuh keajaiban dan keindahan. Lalu mengapa kita hidup dalam terowongan sempit yang digali oleh pendeta itu untuk kita. Hidup penuh dengan kebahagiaan dan kebebasan, mengapa kita tetap membiarkan belenggu di pundak dan kita patahkan rantai yang menjerat kaki kita, lalu berjalan bebas menuju kedamaian.
    Khalil Gibran
    Penulis dan pelukis dari Lebanon-Amerika (1883 - 1931)
    - +
    +22
  • Tere Liye Tetapi cinta tanpa disertai kepercayaan, maka ibarat meja kehilangan tiga dari empat kaki-kakinya, runtuh menyakitkan.
    Sumber: Sepotong Hati Yang Baru
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +22
  • Merry Riana Dari hati jadi aksi, dari hati turun ke kaki. Cita-cita jangan hanya disimpan di dalam pikiran, tapi harus diwujudkan dan diperjuangkan.
    Merry Riana
    Motivator, pengusaha dan penulis dari Indonesia (1980 - )
    - +
    +20
  • Eleanor Roosevelt Banyak orang keluar masuk dalam kehidupan Anda, tapi hanya sahabat sejati yang akan meninggalkan jejak kaki di sanubari Anda.
    Asli: Many people will walk in and out of your life, but only true friends will leave footprints in your heart.
    Eleanor Roosevelt
    "First Lady" dan kolumnis dari Amerika Serikat (1884 - 1962)
    - +
    +19
  • Sapardi Djoko Damono Sementara kita saling berbisik Untuk lebih lama tinggal Pada debu, cinta yang tinggal berupa Bunga kertas dan lintasan angka-angka. Ketika kita saling berbisik Di luar semakin sengit malam hari Memadamkan bekas-bekas telapak kaki, menyekap sisa-sisa unggun api Sebelum fajar. Ada yang masih bersikeras abadi.
    Sumber: SEMENTRA KITA SALING BERBISIK
    Sapardi Djoko Damono
    Penulis dari Indonesia (1940 - 2020)
    - +
    +19
  • Gloria Steinem Jika sepatu tidak muat, haruskah kita mengganti kaki?
    Asli: If the shoe doesn't fit, must we change the foot?
    Gloria Steinem
    Penulis feminis dari Amerika Serikat (1934 - )
    - +
    +18
  • Bernard Batubara Di salah satu sudut tepi tubuh Sungai Kayu Are, terpancang tegak batang pohon Are. Sebenarnya, pohon itu pun tak lagi tampak seperti sebatang pohon. Tak ada daun atau ranting yang banyak dengan cabang-cabangnya pada tubuh pohon itu. Yang tersisa pada tubuh pohon tersebut hanyalah kaki-kakinya menancap di tanah dasar sungai dan perut juga dada lebar yang tak terasa kukuh lagi. Seumpanya pohon are itu menjelma manusia, ia akan menjadi manusia tua yang gemuk dan tanpa kepala. Dan, jika ia adalah manusia, mungkin pohon Are telah berusia tak kurang dari seratus tahun.
    Sumber: Jatuh Cinta adalah Cara Terbaik untuk Bunuh Diri 57
    Bernard Batubara
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +16
  • Donna Widjajanto Dari salah satu lorong kelihatan beberapa ibu Indonesia berlari gedebak-gedebukan. Gerakan mereka agak repot dengan plastik aneka ragam yang dibawa masing-masing dan sepatu high heels yang kurang cocok dipakai jalan kaki di jalanan Roma yang dilapisi batu.
    Sumber: Sott’er Celo de Roma 23
    Donna Widjajanto
    Penulis, editor dari Indonesia
    - +
    +15
  • Joko Pinurbo Maaf, aku tidak bisa kasih hadiah apa-apa selain
    sejumlah ralat dan catatan kaki yang aku tak tahu akan
    kutaruh atau kusisipkan di mana. Sebab kau sudah
    pintar membaca dan meralat dirimu sendiri.
    Sumber: Selamat Ulang Tahun, Buku
    Joko Pinurbo
    Penyair dari Indonesia (1962 - )
    - +
    +15
  • Donny Dhirgantoro Yang kita perlu sekarang cuma kaki yang berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang akan lebih sering melihat ke atas, lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, dan hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya. Serta mulut yang akan selalu berdoa.
    Sumber: 5 cm 216
    Donny Dhirgantoro
    Penulis dan peraih piala citra kategori penulis sekenario adaptasi terbaik (1978 - )
    - +
    +15
  • Diego Christian Aku cuma harus mencelupkan kaki ke air laut. Nanti biar ombak yang menyampaikan rinduku.
    Sumber: Kepada Gema
    Diego Christian
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +14
  • Miranda Malonka Bakso kaki lima biasa memang merupakan makanan terenak di dunia kalau kamu sudah kelaparan seminggu.
    Sumber: Sylvia’s Letters 95
    Miranda Malonka
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +14
  • Monica Anggen Hidup ini bisa diibaratkan layaknya kita sedang mengendarai sepeda. Coba kamu hanya duduk di atas sepeda dengan kedua kaki terangkat di sadelnya tanpa sedikit pun bergerak. Apakah kamu bisa tetap bertahan di atas sepeda itu? Kamu pasti akan oleng dan akhirnya akan jatuh. Begitu pula dengan hidup. Jika kamu hanya berdiam diri di satu titik dan tidak mau bergerak, maka lama kelamaan kamu akan oleh dan jatuh juga. Kamu tidak akan bisa meneruskan hidupmu jika kamu berhenti bergerak.
    Sumber: Sunrise at the Sunset 233
    Monica Anggen
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +14
Semua kata bijak dan ucapan terkenal kaki akan selalu Anda temukan di (halaman 2)