Kata-kata Bijak: dengan berkaca-suka

Kata-kata Bijak 121 s/d 140 dari 1029.

  • Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie Aku tahu kedengarannya kekanak-kanakan. Dan, orang-orang bisa bilang kalau aku lebih dari sekedar pemain harpa, tapi untukku tidak. Aku suka musik klasik, dan aku mau orang-orang memahami apa yang kumainkan. Membaca cerita-cerita tentang latar belakang musik itu sulit untukku, tapi aku melakukannya karena aku mau orang-orang menyukai hal yang kusukai.
    Sumber: San Francisco 198
    Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie
    Penulis dari Indonesia 1993-
    - +
    +14
  • Winna Efendi Didunia ini tidak ada yang namanya cinta pada pandangan pertama. Yang ada nafsu atau suka pada pandangan pertama yang lalu disalah artikan sebagai cinta.
    Sumber: Refrain 89
    Winna Efendi
    Penulis dari Indonesia 1986-
    - +
    +14
  • Pidi Baiq Ini bumi, tempat yang luas penuh kenangan. Ada sedih, ada senang, duka, suka, ketika bisa semuanya dirasakan, hati brfungsi dengan baik.
    Pidi Baiq
    Penulis, musisi, seniman dari Indonesia 1972-
    - +
    +14
  • Sun Tzu Jika tentara anda tidak memikirkan uang, bukanlah karena mereka tidak suka pada kekayaan. Jika kehidupan mereka tidak terlalu lama, hal ini bukan karena mereka segan untuk berumur panjang.
    Sun Tzu
    Jenderal dan penulis dari Tiongkok 544 SM - 496 SM
    - +
    +14
  • Winna Efendi Namun, apa yang harus kau lakukan saat mengetahui cinta pertamamu menyukai orang lain? Setiap hari memandanginya dari kejauhan berharap suatu hari nanti akan dapat berada di sisinya. Meskipun dia menyukai orang lain, rasa suka yang ada tidak akan memudar.
    Sumber: Happily Ever After 122
    Winna Efendi
    Penulis dari Indonesia 1986-
    - +
    +14
  • Joko Pinurbo Sesungguhnya kita ini penggemar dangdut.
    Kita suka menggoyang-goyang memabuk-mabukkan kata
    memburu dang dang dang dan ah susah benar mencapai dut.
    Sumber: Dangdut
    Joko Pinurbo
    Penyair dari Indonesia 1962-
    - +
    +14
  • Sapardi Djoko Damono Setiap berhenti sejenak untuk membenarkan letak sepatu
    kau bertanya, Kau dengar gumam jalan ini? Ia sudah tua,
    didendangkannya hujan yang suka membuka payung biru,
    disenandungkannya kemarau yang suka berselimut udara
    Sumber: Sonet 14
    Sapardi Djoko Damono
    Penulis dari Indonesia 1940 - 2020
    - +
    +14
  • Joko Pinurbo Si kecil yang suka makan es krim itu sudah besar
    dan perawan, sudah tidak pemalu dan ingusan.
    Sumber: Poster Setengah Telanjang
    Joko Pinurbo
    Penyair dari Indonesia 1962-
    - +
    +14
  • Soekarno Aku seorang yang suka memaafkan,
    akan tetapi aku pun seorang yang keras kepala
    Sumber: Bung Karno Penyambung Lidah Rakyat : Putra Sang Fajar 24-26
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia 1901-1970
    - +
    +13
  • Sheva Thalia Aku suka berada di sini. Hal paling menyenangkan dari bekerja di perpustakaan seperti ini adalah kebebasan menciumi halaman-halaman buku yang ada. Selain menciumi aroma buku-buku yang baru datang dari supplier, dan berada di ‘surga’ setiap hari, aku suka karena aku bisa melihat banyak orang dan melihat mereka seperti apa dalam sekilas pandang.
    Sumber: Blue Romance 140
    Sheva Thalia
    Penulis dari Indonesia 1992-
    - +
    +13
  • Andreas Harefa Bagi wirausaha sukses belajar dan bekerja bukanlah dua hal yang terpisahkan. Mereka suka belajar, tapi tidak merasa harus melakukannya di sebuah bangunan eksklusif yang diberi nama sekolah atau universitas.
    - +
    +13
  • Andrie Wongso Hoki dan sial adalah suatu kondisi yang sudah terjadi. Jangan suka berdalih, hoki sebagai berkah dan sial sebagai cobaan. Pastikan! Tabur benih-benih kebajikan agar hoki datang kepada kita.
    Andrie Wongso
    Motivator dan pengusaha asal Indonesia 1954-
    - +
    +13
  • Asri Tahir Itulah yang membedakan pria dan wanita. Sesakit apa pun perempuan karena terluka akibat kata bernama cinta, pada akhirnya si wanita akan selalu meminta maaf. Berbeda dengan laki-laki yang selalu menggunakan logika. Daripada memaafkan, pria lebih suka untuk mementingkan dirinya sendiri.
    Sumber: Over the Rain 183
    Asri Tahir
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +13
  • Ruwi Meita Pembunuh sadis suka menyisipkan ejekan pada penontonnya. Kitalah penontonnya.
    Sumber: Misteri Patung Garam 34
    Ruwi Meita
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +13
  • Abdullah Gymnastiar Salah satu ciri orang sombong adalah suka membangga-banggakan diri dan keluarganya di depan orang lain agar mereka kagum kepadanya.
    Abdullah Gymnastiar
    Pendakwah, penulis buku, pengusaha dari Indonesia 1962-
    - +
    +13
  • Hanan Attaki Allah suka kalau kita merengek nangis depan Dia, Allah suka dimintai. Jadi, kalo ada masalah coba datang ke Allah minta sesuatu.
    - +
    +12
  • Eve Shi Jangankan pihak yang membenci, penggemar pun ada yang suka berbuat ekstrem.
    Sumber: Sparkle 62
    Eve Shi
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +12
  • William Hazlitt Saya tidak pintar, tapi saya suka mengamati. Jutaan orang melihat jatuhnya apel, tetapi Newton adalah orang yang bertanya mengapa.
    Asli: I'm not smart, but I like to observe. Millions saw the apple fall, but Newton was the one who asked why.






    William Hazlitt
    Penulis dari Inggris 1778-1830
    - +
    +12
  • Sam Maulana Seharusnya, dosen-dosen bisa membuat nuansa kelas yang asyik biar mahasiswanya lebih semangat belajar. Makanya, kalau ada mahasiswa yang suka tidur di kelas, ini bukan semata-mata salah mahasiswa, bisa jadi dosennya yang nggak bisa membuat nyaman suasana belajarnya.
    Sumber: Catatan Akhir Kuliah 21
    Sam Maulana
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +12
  • Pidi Baiq Syair lagu The Panas dalam adalah suka cita kata-kata, untuk membungkus maksud yang sesungguhnya.
    Pidi Baiq
    Penulis, musisi, seniman dari Indonesia 1972-
    - +
    +12
Kata-kata berkaca-suka - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan berkaca-suka yang terbaik dan terkenal: 1029 ditemukan (halaman 7)

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. disenandungkannya
  2. membangga-banggakan
  3. halaman-halaman
  4. kata memburu
  5. menyenangkan
  6. perpustakaan