Kata-kata Bijak: dengan berdiri

Kata-kata Bijak 41 s/d 60 dari 275.

  • Buddha Wanita di dunia ingin menunjukkan bentuk tubuh mereka, baik waktu berjalan, berdiri, duduk, ataupun tidur. Bahkan Ketika direpresentasikan ke dalam gambar, ia ingin memikat dan mencuri hati pria pujaan hatinya.
    Buddha
    Pemimpin spiritual, lahir Siddharta Gautama skt. 450 SM - skt. 370 SM
    - +
    +32
  • Irene Dyah Bukan kecantikanmu yang membuatku terpukau, melainkan wajahmu yang penuh semangat. Caramu tersenyum, mengerutkan alis, membelakkan mata, juga ekspresi tekunmu. Setelah selesai, kamu berdiri dan melangkah keluar. Tampak sangat percaya diri dan puas, seolah baru saja menyelamatkan dunia.
    Sumber: Love in City of Angels 81
    Irene Dyah
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +31
  • Sapardi Djoko Damono Hujan, yang mengenakan mantel, sepatu panjang, dan payung
    berdiri di samping tiang listrik.
    Katanya kepada lampu jalan, Tutup matamu dan tidurlah. Biar
    kujaga malam
    Sumber: Percakapan Malam Hujan
    Sapardi Djoko Damono
    Penulis dari Indonesia 1940 - 2020
    - +
    +31
  • Nelson Mandela Semua orang bisa berdiri di atas situasinya dan mendapatkan kesuksesan bila mereka mendedikasikan dan bersemangat dengan apa yang mereka kerjakan.
    Nelson Mandela
    Pengacara, politikus dari Afrika Selatan 1918-2013
    - +
    +31
  • Ki Hadjar Dewantara Dengan adanya budi pekerti, tiap-tiap manusia berdiri sebagai manusia merdeka (berpribadi), yang dapat memerintah atau menguasai diri sendiri. Inilah manusia beradab dan itulah maksud dan tujuan pendidikan dalam garis besarnya.
    Ki Hadjar Dewantara
    Aktivis pergerakan kemerdekaan Indonesia, kolumnis dan politisi 1889-1959
    - +
    +30
  • Andrea Hirata Berbuat yang terbaik pada titik di mana aku berdiri, itulah sesungguhnya sikap yang realistis.
    Andrea Hirata
    Penulis dari Indonesia 1967-
    - +
    +28
  • Hubert Humphrey Di balik setiap pria sukses, berdiri sang mertua yang tak menyangka.
    Hubert Humphrey
    Politikus dari Amerika Serikat 1911-1978
    - +
    +28
  • Helvy Tiana Rosa Ketika kau masih bertemu pagi dan putuskan diri untuk berdiri menghadapi, berjuang dengan hati di jalan Illahi, maka saat itu kau telah mengakhiri hari dengan satu lagi kemenangan sejati.
    Sumber: Risalah Cinta
    Helvy Tiana Rosa
    Sastrawan asal Indonesia 1970-
    - +
    +26
  • Ridwan Kamil Saya berdiri disisi logis. Hidup itu unik. Mari kita hormati pilihan yang berbeda dari lainnya.
    Ridwan Kamil
    Arsitek dan Walikota Bandung, Indonesia (2013-2018) 1971-
    - +
    +26
  • Amir Hamzah Berdiri aku di senja senyap camar melayang menepis buih melayah bakau mengurai puncak berjulang dating ubur terkembang.
    Sumber: Berdiri aku
    Amir Hamzah
    Sastrawan dari Indonesia 1911-1946
    - +
    +25
  • Bert Kruse Meteran parkir seharusnya mengingatkan kita bahwa kita menghabiskan uang
    dengan berdiri diam di tempat.
    - +
    +25
  • Akiyoshi Rikako Dari jendela, sinar matahari sore terpancar. Di tengah cahaya yang menyilaukan, ibunya yang memeluk anak kecil itu seperti memancarkan sinar lembut. Sosoknya seperti dewi penyelamat, berdiri sambil sedikit bergoyang.
    Sumber: Holy Mother 126
    Akiyoshi Rikako
    Penulis dari Jepang
    - +
    +24
  • William Shakespeare Maka jika para kekasih sejati telah melewatinya, cinta tegak berdiri sebagai sebuah hukum pasti dalam takdir.
    William Shakespeare
    Penyair dan dramawan dari Inggris 1564-1616
    - +
    +24
  • Tasaro G K Barangkali pernah dalam hidupmu, engkau memiliki simpul persahabatan yang engkau percaya tak ada tandingannya. Engkau mengandalkannya kadang lebih dibanding engkau mempercayai kemampuanmu sendiri. Engkau mengenangnya seperti halnya Padi melagukan Harmoni. Engkau merasa tidak mungkin berdiri hari ini tanpa dirinya di masa lalu, meski di masa nanti, di mana dia, engkau tak tahu lagi.
    Sumber: Aku Angin Engkaulah Samudera
    Tasaro G K
    Penulis dari Indonesia (Taufik Saptoto Rohadi) 1980-
    - +
    +23
  • Tere Liye Esok. Orang yang paling ingin dia temui setahun terakhir. Esok, orang yang menyita waktunya setiap dia memikirkannya, telah berdiri di sana. Esok tersenyum lebar, senyum yang selalu dia ingat sebelum beranjak tidur.
    Sumber: Hujan
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia 1979-
    - +
    +22
  • Aqessa Aninda Cari cewek mah jangan di kondangan. Mereka bawaannya gatel langsung pengen berdiri di pelaminan juga.
    Sumber: Satu Ruang 20
    Aqessa Aninda
    Penulis dari Indonesia 1992-
    - +
    +20
  • Robert Green Ingersoll Orang unggul adalah penolong bagi yang lemah. Ia bagai mata bagi yang buta, kekuatan bagi yang lemah, dan sebuah tameng bagi yang tak berdaya. Ia berdiri tegak dengan menolong yang terjatuh. Ia naik dengan mengangkat orang lain.
    Asli: The superior man is the providence of the inferior. He is eyes for the blind, strength for the weak, and a shield for the defenseless. He stands erect by bending above the fallen. He rises by lifting others.
    Robert Green Ingersoll
    Pengacara dan politikus dari Amerika Serikat 1833-1899
    - +
    +20
  • Ralph Waldo Emerson Sebagian besar bayangan kehidupan yang disebabkan oleh berdiri di sinar matahari kita sendiri.
    Asli: Most of the shadows of this life are caused by our standing in our own sunshine.
    Ralph Waldo Emerson
    Penyair dan filsuf dari Amerika Serikat 1803-1882
    - +
    +20
  • Achi T.M Kita boleh terjatuh, tapi tidak boleh berlama-lama terbaring di tanah. Bagaimanapun juga kita harus berdiri dan kembali memanjat dinding ini.
    Sumber: Hati Kedua 50
    Achi T.M
    Penulis asal Indonesia 1985-
    - +
    +19
  • Raden Adjeng Kartini Jika saja masih anak-anak ketika kata-kata "Emansipasi" belum ada bunyinya, belum berarti lagi bagi pendengaran saya, karangan dan kitab-kitab tentang kebangunan kaum putri masih jauh dari angan-angan saja, tetapi dikala itu telah hidup didalam hati sanubarai saya satu keinginan yang kian lama kian kuat, ialah keinginan akan bebas, merdeka, berdiri sendiri.
    Sumber: Suratnya kepada Nona Zeehandelaar (25 Mei 1899)
    Raden Adjeng Kartini
    Pahlawan Nasional Indonesia, feminis dan guru 1879-1904
    - +
    +18
Kata-kata berdiri - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan berdiri yang terbaik dan terkenal: 275 ditemukan (halaman 3)

Arti kata berdiri menerut KBBI

berdiri [ber·di·ri]

Kata Verbia (kata kerja)
  1. 1) tegak bertumpu pada kaki (tidak duduk atau berbaring)
    contoh: 'karena bus terlalu penuh, aku terpaksa berdiri'
  2. 2) tegak (tidak terbaring)
    contoh: 'monumen nasional berdiri dengan megahnya di atas tanah datar'
  3. 3) bangkit lalu tegak
    contoh: 'hadirin berdiri lalu memberi hormat'
  4. 4) telah dijadikan; telah ada (tentang negara, perkumpulan, dan sebagainya)
    contoh: 'perkumpulan itu telah berdiri sejak tahun 1945'
  5. 5) bertumpu; mandiri Kata kiasan
    contoh: 'negara itu berdiri di atas kaki sendiri'
  6. 6) berada (pada pihak, golongan, dan sebagainya) Kata kiasan
    contoh: 'saya berdiri di pihakmu'
  7. 7) tidak diperintah atau dijajah negara lain; merdeka (tentang negara);

Lihat arti berdiri lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. direpresentasikan
  2. puncak berjulang
  3. mengandalkannya
  4. memikirkannya
  5. senyap camar
  6. buih melayah