Kata-kata Bijak: dengan belajar

Kata-kata Bijak 101 s/d 120 dari 926.

  • William Blake Elang itu tidak pernah kehilangan banyak waktu seperti ketika dia tunduk untuk belajar tentang burung gagak.
    Asli: The eagle never lost so much time as when he submitted to learn of the crow.
    Sumber: Proverbs of Hell
    William Blake
    Penyair dari Inggris 1757-1827
    - +
    +26
  • Moammar Emka Hidup itu bukan tentang menunggu badai berlalu, tapi tentang bagaimana belajar menari dalam hujan.
    Sumber: Dear You
    Moammar Emka
    Penulis dari Indonesia 1974-
    - +
    +26
  • Bill Gates Saya iri terhadap orang-orang yang sanggup tidur hanya tiga empat jam setiap malamnya. Mereka memiliki begitu banyak waktu untuk bekerja, belajar, dan bermain.
    Bill Gates
    Pengusaha (Microsoft) dan dermawan dari Amerika Serikat 1955-
    - +
    +26
  • Luciano Pavarotti Belajar musik dengan membaca, sama dengan bercinta lewat surat.
    Luciano Pavarotti
    Penyanyi opera dari Itali 1935-2007
    - +
    +25
  • Ahmad Fuadi Berapa ratus malam sepi yang aku habiskan sampai dini hari untuk mengasah kemampuanku, belajar, membaca, menulis, dan berlatih tanpa henti. Melebihkan usaha di atas rata-rata orang lain agar aku bisa meningkatkan harkat diriku.
    Sumber: Rantau satu Muara
    Ahmad Fuadi
    Penulis dari Indonesia 1972
    - +
    +25
  • Zig Ziglar Jika Anda belajar dari kegagalan Anda maka Anda tidak benar-benar gagal.
    Zig Ziglar
    Penulis dari Amerika Serikat 1926-2012
    - +
    +25
  • Bob Sadino Orang pintar belajar keras untuk mendapatkan ijazah dan secepat mungkin melamar pekerjaan.
    Bob Sadino
    Pengusaha dari Indonesia 1933-2015
    - +
    +25
  • Rene Descartes Untuk mempertajam pikiran, kita seharusnya lebih sering belajar daripada merenung.
    Rene Descartes
    Filsuf, ilmuwan dari Perancis 1596-1650
    - +
    +25
  • Cindy Pricilla Untuk mengikhlaskan seseorang itu, kita juga harus belajar memaafkannya.
    Sumber: Rain in Paris 129
    Cindy Pricilla
    Penulis dari Indonesia 1995-
    - +
    +25
  • Bruce Lee Belajar adalah proses penemuan secara terus-menerus, tanpa akhir.
    Asli: Learning is constant process without end.
    Bruce Lee
    Aktor, sutradara dan penulis dari Cina-Amerika 1940-1973
    - +
    +24
  • Boy Candra Belum mengenal, sudah menolak. Belum tahu, sudah bicara banyak. Kita kadang malas belajar, namun merasa lebih tahu dan kurang sabar.
    Boy Candra
    Penulis dari Indonesia 1989-
    - +
    +24
  • Paulo Coelho Karena sepanjang hidupku aku telah belajar menderita dalam diam.
    Sumber: Sang Penyihir dari Portobello
    Paulo Coelho
    Penulis dari Brazil 1947-
    - +
    +24
  • Riani Kasih Hidup bagaikan dandelion. Bunga ini disebut prajurit angin karena mereka menebarkan benihnya dengan bantuan angin, terbang ke mana pun angin membawa. Bisa saja mendarat di tanah yang subur, ke danau dan tanah yang gersang. Kita sebenarnya perlu belajar dari bunga kecil ini bagaimana menerima kenyataan hidup. Dandelion yang terbawa angin tidak tahu di mana ia akan jatuh dan bagaimana kelak Tuhan menentukan cerita selanjutnya. Bahagia, sedih, atau hilang selamanya tanpa sempat menjadi dandelion baru.
    Sumber: Hawa 245
    Riani Kasih
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +23
  • Kamu harus serius belajar dari sekarang. Matematika itu butuh latihan. Bukan tiba-tiba bisa. Tidak cukup hanya dengan menghafal rumus. Kamu harus berlatih, berlatih, berlatih.
    Sumber: Kayla Twitter Kemping 97
    Triani Retno A.
    Penulis dari Indonesia 1974-
    - +
    +23
  • Boy Candra Istilah “beli kaca, dan bercerminlah!’ sebelum diucapkan ke orang lain. Ada baiknya, belajar bercermin sendiri lebih dulu. Nanti kalau yang disarankan minta ajari cara bercermin dan kamu tidak pandai, ketahuan kan kamunya yang jarang ngaca.
    Boy Candra
    Penulis dari Indonesia 1989-
    - +
    +22
  • Paulo Coelho Kau harus belajar menanggung beberapa penderitaan dan kesedihan, sebab penderitaan dan kesedihan akan menjadikanmu orang yang lebih baik.
    Sumber: Seperti Sungai yang mengalir
    Paulo Coelho
    Penulis dari Brazil 1947-
    - +
    +22
  • Desi Puspitasari Orang pandai karena mau belajar dan latihan. Tidak cuma masalah bakat.
    Sumber: Alang 41
    Desi Puspitasari
    Penulis dari Indonesia 1983-
    - +
    +22
  • Konfusius Makin banyak kita belajar, makin insaflah kita betapa sedikitnya yang kita ketahui.
    Konfusius
    Filsuf dari Tiongkok 551 SM - 479 SM
    - +
    +21
  • Dini Novita Sari Career break adalah lumrah terjadi pada pekerja profesional mana saja setelah mengerjakan hal yang sama selama bertahun-tahun. Adanya kejenuhan yang telah mencapai kulminasi, juga berbagai masalah pribadi yang mengganggu, membuat kita butuh waktu untuk berhenti. Setiap orang butuh jeda. Tepatnya, setiap orang layak untuk mendapatkan waktu perhentian setelah bekerja sepanjang hidupnya. Career break bisa berlangsung satu bulan, enam bulan, satu tahun, atau bahkan empat bulan. Setiap orang butuh waktu yang berbeda-beda dengan tujuan dan kegiatan pengisi waktu yang berbeda pula, bisa untuk pengembangan pribadi, belajar, menjadi sukarelawan, atau untuk mewujudkan mimpi yang tertunda.
    Sumber: Get Lost 190
    Dini Novita Sari
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +20
  • Konfusius Dia yang belajar tapi tak berpikir, tersesat! Dia yang berpikir tapi tak belajar, berada dalam bahaya besar.
    Konfusius
    Filsuf dari Tiongkok 551 SM - 479 SM
    - +
    +20
Kata-kata belajar - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan belajar yang terbaik dan terkenal: 926 ditemukan (halaman 6)

Arti kata belajar menerut KBBI

belajar [bel·a·jar]

Kata Verbia (kata kerja)
  1. 1) berusaha memperoleh kepandaian atau ilmu
    contoh: 'adik belajar membaca'
  2. 2) berlatih
    contoh: 'ia sedang belajar mengetik murid-murid itu sedang belajar karate'
  3. 3) berubah tingkah laku atau tanggapan yang disebabkan oleh pengalaman;

Lihat arti belajar lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. bertahun-tahun
  2. terus-menerus
  3. bercerminlah
  4. menjadikanmu
  5. berbeda-beda
  6. pengembangan