Kata-kata Bijak: bekerja
Kata-kata Bijak 1 s/d 10 dari 758.
-
Kalau hidup sekadar hidup, babi di hutan juga hidup.
Kalau bekerja sekadar bekerja, kera juga bekerja. -
Ketika kau melakukan usaha mendekati cita-citamu, di waktu yang bersamaan cita-citamu juga sedang mendekatimu. Alam semesta bekerja seperti itu.
Sumber: Garis Waktu -
Bila kaum muda yang telah belajar di sekolah dan menganggap dirinya terlalu tinggi dan pintar untuk melebur dengan masyarakat yang bekerja dengan cangkul dan hanya memiliki cita-cita yang sederhana, maka lebih baik pendidikan itu tidak diberikan sama sekali.
-
Cinta tak tertangkap oleh mata, tapi diserap oleh pikiran. Maka bagi si buta, cinta seperti bidadari yang bersayap. Logika cinta pun tak bekerja seperti penilaian atas selera. Ia bersayap tetapi buta, ia tak ubahnya seperti anak-anak. Karena di dalam memilih, ia seringkali terpikat.
-
Banyak hal mungkin datang kepada mereka yang menunggu, tetapi hanya hal-hal yang disisakan oleh mereka yang bekerja keras.
-
Kalau kau telah berhasil menemukan seseorang yang merupakan cinta sejatimu; yang ingin kaujadikan teman hidup seumur hidupmu; yang merupakan inspirasimu menuju masa depan; yang menjadikan hidup ini terasa lebih berarti dan terasa semakin bermakna untuk dijalani; yang merupakan pusat kehidupanmu; yang menarik, baik dalam fisik maupun dalam perilaku dan pemikiran; yang dapat ikut tertawa denganmu, menangis bersamamu; yang mencintaimu dengan sepenuh hatinya; yang ingin bekerja bersama-sama dirimu membentuk kedamaian, cinta dan kekuatan; yang memenuhi dirimu masing-masing dengan keteduhan, maka yakinilah bahwa kau sungguh beruntung dan terberkati.
-
Jika A adalah kesuksesan hidup, maka A = x + y + z.
x adalah bekerja; y adalah bermain; dan z adalah tutup mulutmu.Asli:If A is a success in life, then A equals x plus y plus z. Work is x; y is play; and z is keeping your mouth shut.
Sumber: Bilang ke Samuel J. Woolf, Berlin, Summer 1929 -
Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.
Sumber: Rumah Kaca (1988) , h. 352 -
Yang harus malu itu mereka karena mereka takut untuk bekerja. Kau kan kerja. kau tidak boleh malu. Mereka yang harus malu, Tidak berani kerja. Semua orang bekerja, itu adalah mulia. Yang tidak bekerja tidak punya kemuliaan.
Sumber: Saya Ingin Lihat Semua Ini berakhir (2008) 113 -
Bukanlah hidup kalau sekadar untuk mencari makan, bukankah sambil bekerja seseorang bisa merenungkan suatu hal, bisa berzikir dengan ucapan yang sesuai dengan tahap penghayatan atau kebutuhan hidupnya, bisa mengamati macam-macam manusia, bisa belajar kepada sebegitu banyak peristiwa. Bisa menemukan hikmah-hikmah, pelajaran dan kearifan yang membuat hidupnya semakin maju dan baik.
Sumber: Markesot Bertutur
Kata kunci dari kata bijak ini:
Kata-kata bekerja - quotes, kata-kata bijak dan kutipan bekerja yang terbaik dan terkenal: 758 ditemukan