Kata-kata Bijak sama begitu

Kata-kata Bijak 141 s/d 160 dari 1434.

  • Bruce Lee Cinta serupa persahabatan yang tertangkap api. Awalnya nyala api begitu indah, seringkali panas dan menakutkan, namun begitu ringan dan tak terasa.
    Bruce Lee
    Aktor, sutradara dan penulis dari Cina-Amerika (1940 - 1973)
    - +
    +17
  • Mahir Pradana Kamu candu bagiku. Satu menit tidak bertemu denganmu, terasa seperti setahun. Namun ketika bersamamu, semua terasa begitu cepat. Jarum detik, menit, jam seakan berputar dengan kebahagiaan yang menyelimutiku. Lucu, bukan? Bagaimana cinta bisa mengubah waktu hal yang paling pasti di dunia ini menjadi hal yang sangat tidak pasti dan terasa membingungkan. Satu detik ibarat setahun. Satu jam bagaikan sedetik. Karena satu hal: cinta.
    Sumber: Dongeng Patah Hati 85
    Mahir Pradana
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +17
  • Oscar Wilde Selalu maafkan musuh anda - tidak ada yang menggangu mereka begitu banyak.
    Oscar Wilde
    Penulis dari Irlandia (1854 - 1900)
    - +
    +17
  • Seneca Seorang menjadi sengsara karena ia berpikir dirinya begitu. Begitupun dengan bahagia.
    Seneca
    Filsuf, negarawan dan dramawan dari Romawi Kuno (5 SM - 65)
    - +
    +17
  • Gayle Forman Tapi ternyata begitu melangkah ke dinding, aku menabrak dinding.
    Sumber: If I Stay 39
    Gayle Forman
    Penulis dari Amerika Serikat (1970 - )
    - +
    +17
  • Kathryn Littlewood Aku datang untuk minta bantuan orangtua kalian dalam memberantas penyakit flu musim panas di Humbleton. Tong-tong sampah penuh dengan tisu Kleenex. Para dokter sudah kehabisan obat batuk tetes. Aku tidak tahu apa yang harus dilakukan. Tetapi kemudian aku teringat Croissant Almond buatan orangtua kalian –yang diyakini orang-orang bisa menyembuhkan demam dan pilek begitu saja. Jadi, aku datang untuk minta dibuatkan empat puluh lusin croissant.
    Sumber: Bliss
    Kathryn Littlewood
    Penulis, Aktris, Komedian dari New York Amerika (1950 - )
    - +
    +16
  • Boy Candra Hal sederhana namun kadang begitu sulit dilakukan adalah mengakui kalau kita salah dan meminta maaf. Itu sederhana sekali, namun butuh jiwa yang besar untuk bisa melakukannya.
    Boy Candra
    Penulis dari Indonesia (1989 - )
    - +
    +16
  • Cornelia Funke Kau tidak membaca sebuah buku secara utuh tanpa menyepi sendirian. Namun melalui kesendirian ini, kau akan terlibat secara intim dengan orang-orang yang tidak akan pernah bisa kautemui bila kau tidak membaca buku, apakah karena mereka sudah sejak berabad-abad lalu meninggal, atau karena mereka berbicara dalam bahasa yang tidak kau mengerti. Dan, walaupun begitu,mereka menjadi teman-teman terdekatmu, penasihatmu yang paling bijaksana, penyihir yang menghipnotismu, kekasih yang sejak dulu kuimpikan.
    Sumber: Inkdeath 410
    Cornelia Funke
    Penulis dari Jerman (1958 - )
    - +
    +16
  • Dewi Lestari Kenapa berbeda menjadi begitu menakutkan?
    Sumber: Partikel
    Dewi Lestari
    Penulis dan penyanyi dari Indonesia (1976 - )
    - +
    +16
  • Helvy Tiana Rosa Mau jadi pengarang? Tak ada jalan lain kecuali membaca membaca, membaca terutama karya para sastrawan terkemuka dan menulis menulis menulis. Ikut workshop hanya penunjang, begitu pula teori-teori itu, komunitas untuk mengingatkan tekad, saling menyemangati, berbagi pengalaman. Tak seorangpun bisa menjadikan dirimu sebagai penulis atau pengarang kecuali dirimu sendiri.
    Helvy Tiana Rosa
    Sastrawan asal Indonesia (1970 - )
    - +
    +16
  • AL Dhimas Toko buku bagiku adalah surga. Tempat ilmu pengetahuan dan hiburan tersedia. Tempat aku bisa merasakan kenyamanan sekaligus kedamaian. Bukankah semua itu ada di surga?! Aku menghirup dalam-dalam aroma yang kucium saat ini. Mungkin orang lain akan menganggap ini berlebihan, tetapi dapat aku katakan aku bisa mencium aroma wangi kertas. Aroma yang mengelilingi surgaku ini. Aroma yang kusukai. Di mana aku berdiri, aroma itu selalu ada. Itu sebabnya aku menyukai seluruh bagian toko buku. Aku bisa berada di bagian buku tentang kuliner selama berjam-jam tanpa ada masalah. Sama halnya dengan berada di bagian komik atau novel. Bahkan, aku tidak keberatan jika mengelilingi bagian stationery berulang-ulang. Begitu besarnya kecintaanku akan toko buku, sampai aku pernah mengkhayalkan akan bertemu dengan soulmate-ku di toko buku…
    Sumber: Terpesona 23
    AL Dhimas
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +16
  • Diego Christian Bagaimana mungkin kau mampu melepaskan seseorang yang telah menorehkan rasa begitu dalam?. Yang ketidakhadirannya sebentar saja akan menjadi momen sepi dan dingin. Momen yang amat kau hindari.
    Sumber: Kepada Gema 209
    Diego Christian
    Penulis dari Indonesia
    - +
    +15
  • Sun Tzu Begitu pasukan disatukan dengan erat, yang berani tidak berkesempatan maju sendirian, yang pengecut tidak berkesempatan mundur sendirian.
    Sun Tzu
    Jenderal dan penulis dari Tiongkok (544 SM - 496 SM)
    - +
    +15
  • Pramoedya Ananta Toer Dan rangsang hidup itu ogah dibius padam begitu saja: lihatlah, bukan saja kerjamu belum selesai, yang selesai pun terlalu banyak cacat dan cela. Imajinasi saja tidak cukup. Kau harus tinggal hidup, paling tidak tiga puluh tahun lagi. Sertai dan saksikan akhir dari semua ini!
    Pramoedya Ananta Toer
    Penulis dari Indonesia (1925 - 2006)
    - +
    +15
  • Bill Cosby Dengan humor, Anda bisa memperlunak beberapa tamparan terburuk dalam hidup Anda. Begitu Anda tertawa, seberapa pun menyakitkannya situasi Anda, Anda pasti bisa melaluinya.
    Asli: Through humor, you can soften some of the worst blows that life delivers. And once you find laughter, no matter how painful your situation might be, you can survive it.
    Bill Cosby
    Aktor, komedian, producer dari Amerika Serikat (1937 - )
    - +
    +15
  • Tere Liye Dicintai begitu dalam oleh orang lain akan memberikan kita kekuatan, sementara mencintai orang lain dengan sungguh-sungguh akan memberikan kita keberanian.
    Sumber: Tentang Kamu 286
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +15
  • Bunda Teresa Kami, orang-orang yang tak berkeinginan, dan dipimpin oleh ketidaktahuan tersebut, melakukan hal yang mustahil untuk tahu berterima kasih. Kami telah melakukan begitu banyak, begitu lama, dengan begitu sedikit, kita sekarang memenuhi syarat untuk melakukan apa-apa dengan apa-apa.
    Bunda Teresa
    Biarawati Katolik Roma (nama lahir Agnes Gonxha Bojaxhiu) (1910 - 1997)
    - +
    +15
  • Andrea Hirata Orang tak hanya bertemu begitu saja, pasti ada sesuatu di balik itu.
    Sumber: Padang Bulan 188
    Andrea Hirata
    Penulis dari Indonesia (1967 - )
    - +
    +15
  • Tere Liye Tapi lihatlah, takdir kembali menyakitimu. Seakan semua itu belum cukup. Takdir sendiri yang mengirimkan laki-laki padamu, hanya untuk di ujung cerita, direnggut begitu saja darimu. Ini sungguh menyakitkan.
    Sumber: Hujan
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia (1979 - )
    - +
    +15
  • Prisca Primatasari Ada kalanya batas mimpi dan kenyataan terasa begitu kabur, terutama bila terlalu sering bermimpi. Mimpi seolah adalah hal yang riil, bisa didengar, dipandang, bahkan dikecap. Dan kenyataan malah tampak kabur, dengan benang-benang halus yang membalutnya, juga kesan transparan yang bisa menguap sewaktu-waktu.
    Sumber: Éclair 81
    - +
    +14
Semua kata bijak dan ucapan terkenal begitu akan selalu Anda temukan di (halaman 8)