Kata-kata Bijak: dengan bahwa

Kata-kata Bijak 21 s/d 40 dari 3771.

  • Fiersa Besari Sadarlah bahwa Tuhan mengujimu karena Dia percaya dirimu lebih kuat dari yang kau duga. Bangkit. Hidup takan menunggu.
    Sumber: Garis Waktu
    Fiersa Besari
    Penulis dan pemusik dari Indonesia
    - +
    +342
  • Soe Hok Gie Saya memutuskan bahwa saya akan bertahan dengan prinsip-prinsip saya. Lebih baik diasingkan daripada menyerah terhadap kemunafikan.
    Soe Hok Gie
    Aktivis Indonesia Tionghoa 1942-1969
    - +
    +339
  • Merry Riana Aku akan perintahkan diriku dan mengatakan bahwa aku mampu! Aku akan mengalahkan keraguan, rasa takut, perasaan minder, dan menukarnya dengan keberanian.
    Merry Riana
    Motivator, pengusaha dan penulis dari Indonesia 1980-
    - +
    +338
  • Nelson Mandela Kita harus menggunakan waktu dengan bijaksana dan selamanya menyadari bahwa waktu selalu siap untuk berbuat benar.
    Nelson Mandela
    Pengacara, politikus dari Afrika Selatan 1918-2013
    - +
    +325
  • Jenderal Soedirman Pelihara TNI, pelihara angkatan perang kita, jangan sampai tni dikuasai oleh partai politik manapun juga. Ingatlah, bahwa prajurit kita bukan prajurit sewaan, bukan parjurit yang mudah dibelokkan haluannya, kita masuk dalam tentara, karena keinsyafan jiwa dan sedia berkorban bagi bangsa dan negara.
    Sumber: Jogjakarta, 5 Oktober 1949
    Jenderal Soedirman
    Jenderal pada masa Revolusi Nasional Indonesia 1916-1950
    - +
    +318
  • Soekarno Saudara-saudara yang bernama kaum kebangsaan yang di sini, maupun Saudara-saudara yang dinamakan kaum Islam, semuanya telah mufakat, bahwa bukan negara yang demikian itulah kita punya tujuan. kita hendak mendirikan suatu Negara 'semua buat semua'. Bukan buat satu orang, bukan buat satu golongan, baik golongan bangsawan, maupun golongan yang kaya, tetapi 'semua buat semua'.
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia 1901-1970
    - +
    +289
  • Raditya Dika Karena kita seperti belalang, tahu bahwa untuk mencintai seseorang, butuh keberanian.
    Sumber: Marmut Merah Jambu
    Raditya Dika
    Penulis, pelawak, aktor, pemeran dan sutradara dari Indonesia 1984-
    - +
    +283
  • Henry Ford Ketika semua terlihat berlawanan dengan mu, ingatlah bahwa pesawat terbang selalu terbang melawan angin, bukan mengikuti arus angin.
    Henry Ford
    Produsen mobil dari Amerika Serikat 1863-1947
    - +
    +283
  • Tan Malaka Akuilah dengan yang putih bersih, bahwa kamu sanggup dan mesti belajar dari orang Barat. Tapi kamu jangan jadi peniru orang Barat, melainkan seorang murid dari Timur yang cerdas, suka memenuhi kemauan alam dan seterusnya dapat melebihi kepintaran guru-gurunya di Barat.
    Tan Malaka
    Aktivis kemerdekaan, filsuf dari Indonesia 1897-1949
    - +
    +256
  • Eric Weiner Ketika pohon terakhir ditebang, ketika sungai terakhir dikosongkan, ketika ikan terakhir ditangkap, Barulah manusia akan menyadari bahwa dia tidak dapat memakan uang.
    - +
    +251
  • Fiersa Besari Beberapa penyair sibuk bersembunyi di balik senja, hujan, gemintang, ufuk, gunung, pantai, jingga, lembayung, kopi, renjana, juga berbagai kata romantis lainnya, untuk kemudian lupa pada fakta bahwa dunia sedang tidak baik-baik saja. Hingga akhirnya kata-kata hanyalah hiasan semata.
    Fiersa Besari
    Penulis dan pemusik dari Indonesia
    - +
    +237
  • Albert Camus Salah satu jenis keangkuhan spiritual adalah saat orang berpikir bahwa mereka bisa bahagia tanpa uang.
    Albert Camus
    Penulis, eseis dan Peraih Nobel sastra (1956) dari Perancis 1913-1960
    - +
    +227
  • Bacharuddin Jusuf Habibie Jika ada yang menghina anda anggap saja sebagai pujian bahwa sebenarnya dia berjam-jam telah memikirkan anda sedang anda tidak sedetipun memikirkan dia.
    Bacharuddin Jusuf Habibie
    Politikus dan Presiden Indonesia Ke 3 1936 - 2019
    - +
    +217
  • Andrea Hirata Pengalaman selalu menunjukkan bahwa hidup dengan usaha adalah mata yang ditutup untuk memilih buah-buahan dalam keranjang.
    Sumber: Laskar Pelangi
    Andrea Hirata
    Penulis dari Indonesia 1967-
    - +
    +210
  • Buya Hamka Tuan boleh kata muslim itu fanatik, tapi tuan juga harus denga kata hati tuan bahwa itu adalah modal besar bagi kemerdekaan Indonesia. Untuk tuan tahu, itu bukanlah ranatik, itu adalah gairah.
    Buya Hamka
    Seorang ulama, aktivis dan sastrawan Indonesia 1908-1981
    - +
    +203
  • Pramoedya Ananta Toer Saya selalu percaya dan ini lebih merupakan sesuatu yang mistis, bahwa hari esok akan lebih baik dari hari sekarang.
    Pramoedya Ananta Toer
    Penulis dari Indonesia 1925-2006
    - +
    +200
  • Fiersa Besari Biarlah yang terluka menikmati waktunya. Biarlah yang bahagia lupa bahwa kelak mereka akan kembali terluka. Dan disela - sela itu semua, bersyukurlah.
    Sumber: Catatan Juang 285
    Fiersa Besari
    Penulis dan pemusik dari Indonesia
    - +
    +198
  • Kang Maman (Maman Suherman) Mungkin ibu lebih kerap menelpon untuk menanyakan keadaanku setiap hari, tapi apakah aku tahu, bahwa sebenarnya ayahlah yang mengingatkan ibu untuk meneleponku?
    Kang Maman (Maman Suherman)
    Penulis, Produser, dari Indonesia 1965-
    - +
    +197
  • Cut Nyak Dhien Saat terbaik untuk membuktikan bahwa kita adalah pemenang yaitu saat ketika kita tampak kalah.
    Cut Nyak Dhien
    Pahlawan Nasional Indonesia 1848-1908
    - +
    +189
  • Achmad Mustafa Bisri Sebelum menendang, perlu engkau sadari bahwa engkau akan berdiri dengan satu kaki saja.
    Achmad Mustafa Bisri
    Penyair dan penulis kolom dari Indonesia 1944-
    - +
    +188
Kata-kata bahwa - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan bahwa yang terbaik dan terkenal: 3771 ditemukan (halaman 2)

Arti kata bahwa menerut KBBI

bahwa [bah·wa]

Partikel
  1. 1) kata penghubung untuk menyatakan isi atau uraian bagian kalimat yang di depan
    contoh: 'ia mengira bahwa hari ini libur'
  2. 2) kata penghubung untuk mendahului anak kalimat yang menjadi pokok kalimat
    contoh: 'bahwa ia seorang anggota DPR, memang benar'

Lihat arti bahwa lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. prinsip-prinsip
  2. saudara-saudara
  3. guru-gurunya
  4. bersyukurlah
  5. mengingatkan
  6. dikosongkan