Kata-kata Bijak: dengan akhirnya

Kata-kata Bijak 41 s/d 50 dari 510.

  • Tere Liye Pada akhirnya, semua orang hanya sibuk mengurus dirinya sendiri. Kepentingan dirinya, untung rugi. Uang. Popularitas. Tapi hanya yang tetap peduli, saling menasehati, yang benar-benar beruntung.
    Tere Liye
    Penulis dari Indonesia 1979-
    - +
    +37
  • Pramoedya Ananta Toer Biarlah hati ini patah karena sarat dengan beban, dan biarlah dia meledak karena ketegangan. Pada akhirnya perbuatan manusia menentukan, yang mengawali dan mengakhiri. Bagiku, kata-kata hiburan hanya sekedar membasuh kaki. Memang menyegarkan. Tapi tiada arti. Barangkali pada titik inilah kita berpisah.
    Sumber: Arus Balik (1995)
    Pramoedya Ananta Toer
    Penulis dari Indonesia 1925-2006
    - +
    +36
  • Najwa Shihab Hukum yang terbiasa menghamba orang berkuasa, akhirnya sepele membela si lemah.
    Sumber: Hukuman Salah Alamat
    Najwa Shihab
    Presenter berita, jurnalis dari Indonesia 1977-
    - +
    +36
  • Sandi Firly Pada akhirnya, kita harus menyadari, ada banyak bayangan dan khayalan yang sebenarnya sering kali bertolak belakang dengan kenyataan yang kita temui.
    Sumber: Lampau 240
    Sandi Firly
    Penulis dari Indonesia 1975-
    - +
    +36
  • Guntur Alam Segala sesuatu pasti punya batasan. Punya limit. Seperti halnya manusia yang terlahir ke muka bumi ini. Ada batas waktu dan pada akhirnya semua akan menemukan titik batas itu.
    Sumber: Solely you 83
    Guntur Alam
    Penulis dari Indonesia 1986-
    - +
    +36
  • Charlie Chaplin Pada akhirnya, semuanya lelucon.
    Asli: In the end, everything is a gag.
    Charlie Chaplin
    Aktor, komik dan produsen dari Britania Raya 1889-1977
    - +
    +35
  • Guntur Alam Cinta itu seperti dua sungai... Dua sungai yang akan bertemu di satu titik, membuat aliran yang yang lebih besar, dan akhirnya bermuara di laut. Dua sungai itu sama-sama tawar, tapi mereka akan berusaha menjadi asin ketika bersatu di laut. Artinya, mereka akan belajar untuk terus saling memahami, agar bisa menyatu selamanya di laut cinta itu.
    Sumber: Solely you 132
    Guntur Alam
    Penulis dari Indonesia 1986-
    - +
    +34
  • Y.B Mangunwijaya Perempuan adalah bumi, yang menumbuhkan padi dan singkong, tetapi juga yang akhirnya memeluk jenazah-jenazah manusia yang pernah dikandungnya dan disusuinya.
    Y.B Mangunwijaya
    Rohaniwan, budayawan, penulis dari Indonesia 1929-1999
    - +
    +34
  • Dian Nafi Bukan untuk siapa-siapa kupikir. Mungkin aku melakukannya untuk diriku sendiri pada akhirnya. Karena aku menikmatinya, menikmati melayani dan melihat senyum kebahagiaan orang-orang di sekitarku.
    Dian Nafi
    Penulis dari Indonesia 1964-
    - +
    +33
  • Soekarno Toh, diberi hak atau tidak di beri hak, tiap-tiap bangsa tidak boleh tidak, pasti akhirnya bangkit menggerakan tenaganya, kalau ia sudah terlalu merasakan celakanya diri teraniaya oleh satu daya angkara murka. Jangan lagi manusia, jangan lagi bangsa, walau cacing pun tentu bergerak berkelegut kalau merasakan sakit.
    Soekarno
    Presiden pertama Indonesia 1901-1970
    - +
    +33
Kata-kata akhirnya - quotes, kata-kata bijak dan kutipan dengan akhirnya yang terbaik dan terkenal: 510 ditemukan (halaman 5)

Arti kata akhirnya menerut KBBI

akhirnya [akhir·nya]

Kata Adverbia

Arti: kesudahannya
contoh: 'akhirnya kita juga yang harus menderita rugi'

Lihat arti akhirnya lengkap

Kata kunci dari kata bijak ini:

  1. jenazah-jenazah
  2. dikandungnya
  3. melakukannya
  4. menikmatinya
  5. menumbuhkan
  6. siapa-siapa