Kata-kata Bijak dari Dewi Lestari sama dunia

Dewi Lestari

Dewi Lestari

Penulis dan penyanyi dari Indonesia

Hidup: 1976 -

Kategori: Musik | Penulis (Modern) Negara: FlagIndonesia

Lahir: 20 Januari 1976

Tentang Dewi Lestari

Dewi Lestari ata akrab di panggil Dee Lestari, lahir pada tanggal 20 Januari 1976 di Kota Bandung, Jawa Barat, dari pasangan Yohan Simangunsong dan Tiurlan Siagian. Dee bersekolah di SDN Banjarsari III Bandung, SMPN 2 Bandung, SMAN 2 Bandung, dan lulus tahun 1998 sebagai Sarjana Ilmu Politik dari FISIP Universitas Parahyangan Bandung jurusan Hubungan Internasional.
Pada tahun 2003, Dee menikah dengan penyanyi Marcell Siahaan dan
dikaruniai seorang putra bernama Keenan Avalokita Kirana.
Setelah lima tahun menikah, pasangan tersebut akhirnya berpisah.
Setelah itu, Dee berkeluarga dengan Reza Gunawan, seorang praktisi kesehatan holistik. Mereka memiliki seorang putri bernama Atisha Prajna Tiara. Kini, Dee tinggal di kawasan Tangerang Selatan bersama Reza dan kedua anaknya, Keenan dan Atisha.

  • Jingga di bahumu. Malam di depanmu. Dan bulan siaga sinari langkahmu. Teruslah berjalan. Teruslah melangkah. Kutahu kau tahu. Aku ada.
  • Saat pasir tempatmu berpijak pergi ditelan ombak, akulah lautan yang memeluk pantaimu erat.
  • Melukiskanmu saat senja. Memanggil namamu ke ujung dunia. Tiada yang lebih pilu. Tiada yang menjawabku. Selain hatiku dan ombak berderu.
  • Kadang-kadang langit bisa kelihatan seperti lembar kosong. Padahal sebenarnya tidak. Bintang kamu tetap di sana. Bumi hanya sedang berputar.
  • Bertambahnya usia bukan berarti kita paham segalanya.
  • Dewi Lestari
  • Aku sampai di bagian bahwa aku telah jatuh cinta.
  • Larilah dalam kebebasan kawanan kuda liar. Hanya dengan begitu, kita mampu memperbudak waktu. Melambungkan mutu dalam hidup yang cuma satu.
  • Anggap aja kamu ikan lele. Bisa berkembang biak di septic tank. Dia hidup bahagia di tempat sampahnya.
  • Keheningan mengapungkan kenangan, mengembalikan cinta yang hilang, menerbangkan amarah, mengulang manis keberhasilan dan indah kegagalan. Hening menjadi cermin yang membuat kita berkaca-suka atau tidak pada hasilnya.
  • Sesempurna apapun kopi yang kamu buat, kopi tetaplah kopi, yang memiliki sisi pahit yang tidak akan mungkin bisa kamu sembunyikan.
  • Tapi, hidup ini cair. Semesta bergerak. Realitas berubah. Seluruh simpul dari kesadaran kita berkembang mekar.
  • Langit begitu hitam sampai batasnya dengan Bumi hilang. Akibatnya, bintang dan lampu kota bersatu, seolah-olah berada di satu bidang.
  • Pegang tanganku, tapi jangan terlalu erat, karena aku ingin seiring bukan digiring.
  • Cinta yang sudah dipilih sebaiknya diikuti di setiap langkah kaki, merekatkan jemari dan berjalanlah kalian bergandengan, karena cinta adalah mengalami
  • Cinta adalah mengalami.
  • Bila engkau ingin satu, maka jangan ambil dua. Karena satu menggenapkan, tapi dua melenyapkan.
  • Cinta hanya retorika kalau tidak ada tindakan nyata.
  • Hidup akan mengikis apa saja yang memilih diam, memaksa kita untuk mengikuti arus agungnya yang jujur tetapi penuh rahasia. Kamu, tidak terkecuali.
  • Petir terjadi saat bumi dan langit ingin menyamakan persepsi.
+17

Kata-kata Bijak 1 s/d 6 dari 6.

  • Melukiskanmu saat senja. Memanggil namamu ke ujung dunia. Tiada yang lebih pilu. Tiada yang menjawabku. Selain hatiku dan ombak berderu.
    Dewi Lestari
    - +
    +510
  • Nasi bisa dibeli, tapi rasa percaya? Seluruh uang di dunia ini tidak cukup membelinya.
    Dewi Lestari
    - +
    +31
  • Betapa ironisnya realitas saat harus bersanding dengan dunia dongeng.
    Dewi Lestari
    - +
    +24
  • Ada dunia di sekelilingmu. Ada aku di sampingmu. Namun, kamu mendamba rasa sendiri itu.
    Dewi Lestari
    - +
    +20
  • Cintanya adalah paket air mata, keringat, dan dedikasi untuk merangkai jutaan hal kecil agar dunia ini menjadi tempat yang indah dan masuk akal bagi seseorang.
    Dewi Lestari
    - +
    +18
  • Tahukah engkau bahwa cinta yang tersesat adalah pembuta dunia?.
    Dewi Lestari
    - +
    +7
Semua kata bijak dan ucapan terkenal Dewi Lestari sama dunia akan selalu Anda temukan di JagoKata.com

Tanya Jawab

Apa kutipan paling terkenal dari Dewi Lestari?

Dua kutipan paling terkenal dari Dewi Lestari adalah:

  • "Melukiskanmu saat senja. Memanggil namamu ke ujung dunia. Tiada yang lebih pilu. Tiada yang menjawabku. Selain hatiku dan ombak berderu."
  • "Nasi bisa dibeli, tapi rasa percaya? Seluruh uang di dunia ini tidak cukup membelinya."

Apa saja buku terkenal karya Dewi Lestari?

Beberapa buku terkenal karya Dewi Lestari adalah "Filosofi Kopi", "Rectoverso" dan "Supernova: Ksatria, Puteri, dan Bintang Jatuh".

Kapan Dewi Lestari hidup??

Dewi Lestari masih hidup dan lahir pada tahun 1976.